Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tidak kecewa meski kalah dari Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada final Japan Open 2019, Minggu (28/7/2019).
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kalah 18-21, 21-23 dari Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada final Japan Open 2019 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.
Hasil tersebut seolah mengulangi hasil pada final dua turnamen sebelumnya yang mempertemukan Ahsan/Hendra dengan Marcus/Kevin.
Sebelumnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga kalah dari pasangan berjulukan Minions itu pada final Indonesia Masters 2019 pada Januari dan Indonesia Open 2019 tepat sepekan lalu.
Meski demikian, Ahsan/Hendra mengaku tidak kecewa meski tidak bisa membalas dua kekalahan sebelumnya.
"Bisa menjadi runner-up lagi adalah hasil yang patut disyukuri. Meskipun memang kami berharap bisa tembus juara dan revans dari Marcus/Kevin," kata Mohammad Ahsan.
Ahsan menilai dia dan Hendra sebenarnya punya kesempatan untuk memaksakan pertandingan tadi berlangsung ke rubber game.
Baca Juga: Japan Open 2019 - Evaluasi Praveen/Melati Usai Kalah dari Wakil China
"Kami punya peluang untuk memainkan gim ketiga karena permainan saya dan Hendra sudah bagus dan mengimbangi Marcus/Kevin. Apalagi kami sudah mencapai poin ke-20," tuturnya.
"Hanya saja Marcus/Kevin lebih berinisiatif pada poin-poin akhir," ucap Babah melanjutkan.
Sementara itu, Hendra Setiawan mengatakan Marcus/Kevin unggul dari aspek kecepatan.
"Sebenarnya tidak apa-apa kalah dari Marcus/Kevin, karena kami akan tetap mencari solusi untuk bisa menang. Kalau dari segi kecepatan, mereka memang menang," tutur Hendra.
Ayah dari tiga orang anak ini pun menilai all-Indonesian final pada Japan Open 2019 sebagai hal positif.
"All-Indonesian final di nomor ganda putra dua kali berturut-turut adalah hal yang bagus dan jarang terjadi juga. Semoga hal ini bisa mendongkrak motivasi pemain lain," kata Hendra.
Baca Juga: Rekap Final Japan Open 2019 - Indonesia Dapat 1 Gelar via Marcus/Kevin
Meski tidak menjuarai Japan Open 2019, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mencatat kiprah gemilang sejak awal tahun.
Mereka menembus enam babak final dan menjuarai dua di antaranya, yaitu All England Open 2019 dan New Zealand Open 2019.