Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLAPSORT.COM - Pembalap tim Toro Rosso, Daniil Kvyat, merasa terkejut dapat meraih podium dalam balapan GP Jerman 2019 di Hockenheimring Minggu (28/7/2019).
Dalam sesi balapan yang diwarnai banyak drama tersebut, Daniil Kvyat mampu menyelesaikan balapan di urutan ketiga, di belakang Max Verstappen (Red Bull Racing) dan Sebastian Vettel (Ferrari).
Podium yang diraih Kvat ini juga merupakan podium pertama bagi tim Toro Rosso setelah terakhir kali mendapatkannya pada tahun 2011.
Baca Juga: Max Verstappen: Hasil GP Jerman 2019 Takkan Mengubah Bursa Calon Juara
Khusus bagi Kvat, podium yang diraih semakin menyempurnakan kebahagiaan pembalap Rusia ini setelah resmi menjadi seorang ayah sehari sebelumnya.
Kesuksesan Kvyat meraih posisi 3 besar tersebut merupakan buah dari keberaniannya untuk mengganti ban ke tipe slick pada lap ke-44.
Dalam balapan di Hockenheimring kemarin, pembalap berusia 25 tahun itu merupakan pembalap pertama yang mengganti ban intermediate ke slick.
Keputusan Kvyat ini tepat karena dia berhasil memperbaiki posisi dari urutan ke-12 menjadi urutan ke-3.
Sementara itu, pembalap lain baru mencontoh strategi Kvyat pada lap selanjutnya.
Kvyat bahkan sempat menempati posisi 2 setelah menyalip Lance Stroll (Racing Point) sebelum kehilangan posisi itu dari Vettel.
Namun, posisi 3 dan raihan podium adalah hasil yang cukup memuaskan bagi Kvyat dan juga tim Toro Rosso.
Baca Juga: Kena Penalti, 2 Pembalap Alfa Romeo Urung Dapat Poin dari GP Jerman
Dikutip Bolasport.com dari Crash.net, Kvyat merasa balapan kemarin adalah balapan yang luar biasa.
Dia juga menganggap keputusannya mengganti ban pada lap ke-44 adalah keputusan yang mengubah jalannya balapan.
"Balapan ini adalah balapan yang luar biasa. Ada banyak hal yang terjadi," tutur Kvyat.
"Kami memulai balapan dengan biasa-biasa saja. Namun, saya tetap berusaha mendapatkan beberapa poin dengan finis di 10 besar," ucap dia.
"Semuanya berubah saat saya memilih untuk mengganti ban menjadi slick. Saat saya melihat pembalap lain masuk pit dan mengikuti pilihan saya, saya berpikir bahwa inilah momen yang kami tunggu-tunggu," kata Kvyat.
"Saya keluar dari pit di urutan 3, lalu menyalip (Lance) Stroll. Sejak itu, saya hanya berharap mobil-mobil lain tidak sempat menyusul," ujar Kvyat lagi.
Max Verstappen: Hasil GP Jerman 2019 Takkan Mengubah Bursa Calon Juara https://t.co/S4a7e0ojEH
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 29, 2019
Podium pada GP Jerman 2019 kemarin merupakan podium kedua yang diraih Toro Rosso selama 14 tahun berpartisipasi pada ajang balap Formula 1.
Pada tahun 2008, mereka meraih podium pertama melalui kemenangan yang dipersembahkan Sebastian Vettel pada GP Italia.
Kesuksesan ini juga terasa spesial bagi Daniil Kvyat yang baru saja dikaruniai seorang anak perempuan sehari sebelumnya.
"Saya dan tim sangat bahagia dengan podium ini, apalagi sudah 11 tahun berlalu sejak Toro Rosso terakhir meraihnya di tahun 2008," ucap dia.
"Saya secara khusus mempersembahkan podium ini untuk pacar saya, Kelly, dan untuk anak kami yang baru saja lahir," kata Kvyat lagi.
Baca Juga: Klasemen F1 Setelah GP Jerman, Duo Mercedes Masih Nyaman di Puncak
Podium yang diraih pada GP Jerman 2019 juga membantu Kvyat memperbaiki posisinya di klasemen sementara.
Dengan tambahan 15 poin yang didapat, Kvyat kini mengoleksi 27 poin.
Raihan poin ini cukup bagi Kvyat untuk naik enam peringkat dari urutan ke-14 ke posisi ke-8 klasemen sementara.
Kompetisi F1 2019 akan dilanjutkan ke seri ke-12 yang akan digelar di Hungaroring pada 2-4 Agustus mendatang.