Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo dan Neymar sempat membuat heboh setelah disebut-sebut terlibat dalam kasus perkosaan.
Cristiano Ronaldo lebih dulu dituduh melakukan pemerkosaan terhadap Kathryn Mayorga di Las Vegas pada 2009.
Kejadian tersebut dilaporkan terjadi di resor Las Vegas Strip.
Baca Juga: Maurizio Sarri: Cristiano Ronaldo Lelah dan Juventus Tidak Punya Uang
Menurut Der Spiegel, Kathryn Mayorga telah mengadukan kasus tersebut pada 2009.
Media asal Jerman tersebut mengklaim bahwa Ronaldo telah memberikan sejumlah uang kepada Mayorga untuk menutupi kasus tersebut.
Namun, Mayorga sempat kembali membuka kasus tersebut dan membuat heboh.
Kasus Perkosaan yang melibatkan Ronaldo tersebut akhirnya resmi ditutup.
Baca Juga: Solskjaer Bisa Ciptakan 'Reinkarnasi' Class of '92 Manchester United
Jaksa penuntut umum pengadilan Las Vegas menyatakan tak cukup bukti yang memberatkan Ronaldo.
Setelah Ditinjau ulang, klaim Mayorga tak dapat dibuktikan.
Senada dengan kasus Ronaldo, Neymar juga dinyatakan bebas dari kasus perkosaan.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, kepolisian Brasil menyatakan kasus tersebut ditutup.
Baca Juga: Maciej Sadlok, Bek yang Pukul Egy Maulana Vikri hingga Masuk Rumah Sakit
Keputusan tersebut dibuat setlah tidak banyak bukti yang memberatkan Neymar.
Pihak kepolisian akan mengirim keputusan tersebut kepada jaksa, selanjutnya akan ada waktu 15 haru untuk melakukan evaluasi, sebelum keputusan akhir dibuat hakim.
Sebelumnya Neymar sempat dituduh melakukan pemerkosaan kepada model asal Brasil, Najila Trindade di sebuah hotel yang terletak di Prancis pada Mei 2019.
Namun, Neymar telah membantah keras tuduhan yang menyeretnya tersebut.
Baca Juga: Cuma Beli 2 Pemain Muda, Pelatih Liverpool Tak Iri dengan 4 Klub Kaya
Secara spesifik, Najila Trindade menyebut bahwa insiden yang melibatkan dirinya dengan Neymar terjadi di salah satu hotel pada 15 Mei 2019 pukul 20.20 waktu setempat.
Wanita yang berkebangsaan Brasil itu mengaku datang ke Paris setelah bertukar pesan dengan pesepak bola 27 tahun itu pada akun Instagram.
Baca Juga: 3 Pemain Manchester United yang Harus Dilepas sebelum Musim 2019-2020
Menyusul peristiwa tersebut, Najila mengaku sempat takut jika ada ancaman pembunuhan saat terlibat pertengkaran dengan Neymar.
Namun, semua tuduhan tersebut telah dibantah pihak kepolisian karena dinilai kurang bukti.