Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Pembalap Petronas Yamaha SRT Siap Lakoni MotoGP Republik Ceska 2019

By Agustinus Rosario - Selasa, 30 Juli 2019 | 18:20 WIB
Dua pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli (kiri) dan Fabio Quartararo (kanan) usai melakoni babak kualifikasi MotoGP Spanyol 2019, Sabtu (5/5/2019). (DOK. MOTOGP)

BOLASPORT.COM - Dua pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo dan Franco Morbidello, siap melakoni seri balap MotoGP Republik Ceska 2019 akhir pekan ini.

Fabio Quartararo sempat mengalami cedera di bahu kirinya saat menjalani sesi latihan MotoGP Jerman 2019 awal Juli lalu lalu.

Padahal, pembalap musim pertama alias rookie tersebut belum pulih benar dari operasi lengan kanan yang dijalani pada awal Juni.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Republik Ceska 2019 - Perburuan Gelar Juara Dunia Dimulai Lagi

Quartararo pun akhirnya mengalami insiden crash untuk pertama kali sepanjang musim kompetisi MotoGP 2019.

Imbasnya, rider asal Prancis itu gagal menyelesaikan balapan di Sachsenring, Jerman.

Kini, setelah jeda musim panas, Fabio Quartararo mengaku sudah benar-benar pulih dan siap untuk membalap di Automotodrom Brno akhir pekan nanti.

Dikutip Bolasport.com dari Crash.net, Quartararo mengaku bisa beristirahat dengan baik selama jeda paruh musim kemarin.

"Saya bisa beristirahat dengan baik selama liburan kemarin. Lengan dan pundak saya juga sudah terasa enak," tutur pembalap berusia 20 tahun ini.

"Saya juga sudah berlatih keras dan siap untuk sisa musim ini. Harapan saya adalah tetap dapat mengakhiri balapan di posisi 8 besar, seperti harapan saya sebelumnya," ujar Quartararo lagi.

Baca Juga: Bos Petronas Yamaha SRT Nilai Quartararo Berhak Dapat Motor Utama

Selain semerasa siap 100 persen secara fisik, Quartararo juga mengatakan bahwa Automotodrom Brno adalah salah satu sirkuit favoritnya.

"Saya sangat suka dengan Sirkuit Brno karena merupakan trek yang cepat. Juga ada jalur yang menanjak dengan tidak banyak lintasan lurus," ucap dia.

Pernyataan Fabio Quartararo itu turut diamini oleh rekan setimnya, Franco Morbidelli.

"Brno adalah salah satu sirkuit terbaik dan sepertinya cocok dengan Yamaha," tutur pembalap asal Italia tersebut.

"Saya merasa kami cukup kuat dalam beberapa race terakhir, dan saya berharap kami dapat terus berkembang," ujar dia.

"Sulit untuk berbicara mengenai target karena ini sangat berhubungan dengan performa pembalap lain, tetapi saya pikir kami cukup kompetitif untuk bersaing di posisi 5 besar," kata Morbidelli menambahkan.

Baca Juga: Fabio Quartararo: Saya Banyak Belajar dari Sosok Valentino Rossi

Sampai saat ini, Fabio Quartararo masih tertahan di peringkat ke-8 klasemen sementara pembalap MotoGP 2019 dengan raihan 67 poin.

Namun, dia menjadi pemuncak klasemen pembalap rookie, melesat meninggalkan pesaing terdekatnya, Joan Mir (Suzuki), dengan selisih 28 poin.

Sementara itu, Franco Morbidelli sekarang menghuni peringkat ke-11 dengan koleksi 52 poin.

MotoGP Republik Ceska 2019 akan digelar 2-4 Agustus mendatang dengan diawali sesi latihan bebas kesatu dan kedua pada hari Jumat (2/8/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P