Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Didesak untuk Segera Pergi, Dybala Merasa Dikhianati Juventus

By Sri Mulyati - Rabu, 31 Juli 2019 | 13:00 WIB
Striker Juventus, Paulo Dybala, yang dispekulasikan bakal menuju ke Liga Inggris. (TWITTER.COM/MANUTDSTANDARD)

BOLASPORT.COM - Juventus dikabarkan telah mengecewakan penyerang mereka, Paulo Dybala, yang dikabarkan akan hengkang pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Paulo Dybala saat ini menjadi incaran dari Manchester United.

Dilansir BolaSport.com dari Tuttomercato, Man United ingin menukar striker mereka, Romelu Lukaku, dengan Dybala.

Baca Juga: Abaikan Inter Milan, Man United Lebih Tertarik dengan Tawaran Juventus untuk Lukaku

Juventus pun mendesak Dybala untuk menerima tawaran dari Man United ini.

Sikap Juventus tersebut membuat Dybala kecewa.

Baca Juga: Lapar Gelar, Liverpool Siap Sapu Bersih Semua Gelar di Musim 2019-2020

Pasalnya, Dybala berharap ia bisa bertemu dengan pelatih Juventus, Maurizio Sarri, sebelum memutuskan masa depannya.

Dybala memang belum bertemu dengan Sarri karena ia masih menjalani libur tambahan usai Copa America 2019.