Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Open 2019 - Rinov/Pitha: Kami Kurang Kuat Melawan Wang/Huang

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 2 Agustus 2019 | 10:50 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy (kanan) dan Pitha Haningtyas Mentari, saat berlaga pada babak kedua Thailand Open 2019, Kamis (1/8/2019). (Dok. PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, mengaku kurang kuat menghadapi serangan Wang Yilyu/Huang Dongping (China) yang menjadi lawan pada babak kedua Thailand Open 2019.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari kalah 10-21, 17-21 dari Wang Yilyu/Huang Dongping yang menjadi unggulan kedua turnamen di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Kamis (1/8/2019).

Rinov mengatakan bahwa dia dan Pitha seharusnya sudah mengenali gaya main Wang/Huang, meski menilai permainan mereka mengalami kemajuan dibandingkan perjumpaan sebelumnya.

"Kami sudah ada kemajuan dibandingkan pertemuan sebelumnya. Sebetulnya saya dan Pitha memberi perlawanan pada gim kedua, tetapi sering mati sendiri," kata Rinov, dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Kans untuk menang sebenarnya ada karena pola main kami sama. Hanya saja kami kurang tahan dan banyak mati sendiri," tutur dia melanjutkan.

Pertemuan ini adalah pertemuan kedua bagi Rinov/Pitha dan Wang/Huang.

Pada pertemuan pertama yang terjadi pada Malaysia Open 2019, Rinov/Pitha ditundukkan Wang/Huang dengan skor 12-21, 6-21.

Baca Juga: Rekap Hasil Thailand Open 2019 - Indonesia Loloskan 4 Wakil ke Perempat Final

Menurut Pitha, sebagian porsi kesalahan ada pada dirinya.