Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap tim Mercedes asal Finlandia, Valtteri Bottas, mengaku sudah tidak sabar untuk kembali membalap di GP Hungaria, Minggu (4/8/2019) besok.
Rangkaian GP Hungaria 2019 telah dimulai dengan dua sesi latihan yang sukses digelar kemarin Jumat (2/8/2019) di Hungaroring.
Dalam dua sesi latihan yang sudah digelar, belum ada pembalap yang cukup mendominasi.
Lewis Hamilton (Mercedes) yang sempat menjadi yang tercepat saat FP1 harus melorot ke posisi ketiga saat FP2.
Hanya pembalap Red Bull, Max Vestappen yang konsisten menghuni posisi ke-2 dalam dua sesi latihan yang digelar kemarin.
Baca Juga: F1 GP Hungaria 2019 - Kondisi Trek yang Tricky Sulitkan Lewis Hamilton
Nasib malang dialami oleh pembalap Mercedes, Valtteri Bottas, yang gagal mencatatkan waktu di FP 1 akibat kerusakan mesin.
Bottas berhasil memperbaiki penampilannya di FP2 dengan meraih posisi ke-4, satu setrip di belakang rekannya, Hamilton.
Dikutip Bolasport.com dari Mercedesamgf1.com, Bottas mengaku cukup nyaman membalap saat sesi latihan kemarin, sekalipun mengalami masalah di FP1.
"Saya mengalami masalah di lap pertama di FP1. Mesin saya kehilangan tenaga," tutur Bottas membeberkan alasannya mengakhiri sesi FP1 lebih dini.
"Sayangnya, kru kami tidak bisa segera menemukan solusinya, sehingga kami akhirnya memutuskan untuk mengganti power unit di sesi FP2," lanjut Bottas.
Baca Juga: F1 GP Hongaria 2019 - Honda Kompetitif, Verstappen Makin Yakin
Pembalap berusia 29 tahun tersebut juga menuturkan bahwa sesi FP2 berjalan dengan lebih baik baginya.
"Saya berhasil menyelesaikan tiga putaran dalam kondisi trek kering, dan dua putaran saat trek basah," aku Bottas.
"Namun setidaknya saya merasa nyaman dengan setelan mobil saya," ujar Bottas yang gagal menyelesaikan balapan di GP Jerman pekan lalu.
"Saya rasa keseimbangan mobil cukup bagus, dan saya mendapat beberapa ide untuk balapan besok Minggu," lanjut Bottas.
Datangkan Harry Maguire, Manchester United seperti Rugi Rp1,4 Triliun https://t.co/dxJcl0Cquh
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 3, 2019
Bottas juga membandingkan kondisi mobilnya saat ini dengan kondisi mobilnya saat GP Jerman minggu lalu.
"Mobil saya lebih baik dibandingkan minggu lalu, dengan keseimbangan yang lebih bagus dan cengkeraman yang lebih baik," kata Bottas.
"Secara umum, saya tidak sabar untuk kembali membalap besok Minggu. Saya harap kali ini hasilnya bagus," tutur Bottas.
Now that’s more like it! ????
— Mercedes-AMG F1 (@MercedesAMGF1) August 3, 2019
Sun’s out at the Hungaroring this morning! ☀️⛱#HungarianGP pic.twitter.com/VfBPtrOZND
Sesi latihan ketiga dan kualifikasi GP Hungaria 2019 akan dihelat hari ini di Hungaroring.
Dengan ramalan cuaca yang mengatakan tidak akan hujan sepanjang akhir pekan, diperkirakan para pembalap akan memaksimalkan sesi FP3 dan kualifikasi untuk menjajal kondisi balapan.
Sementara sesi balapan sendiri akan digelar pada Minggu (4/8/2019) mulai pukul 20.10 WIB.