Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barcelona berpeluang melepas Philippe Coutinho dengan status pinjaman ke klub Liga Inggris, Arsenal, pada musim panas 2019.
Gelandang tim nasional Brasil, Philippe Coutinho, gagal memenuhi ekspektasi kala didatangkan Barcelona dari klub Inggris, Liverpool.
Padahal Barcelona harus menggelontorkan dana besar, yaitu 142 juta pound (sekitar 2,4 triliun rupiah), guna merekrut Coutinho pada Januari 2018.
Kini, pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menjajaki kemungkinan melepas Coutinho dengan status pinjaman pada bursa transfer musim panas 2019.
Baca Juga: Kebelet, Sir Alex Ferguson Pernah 'Minta' Man United Culik Harry Maguire Saja
Dana yang masuk dari pinjaman Coutinho dikabarkan bakal digunakan untuk mendatangkan Neymar dari Paris Saint-Germain.
Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Arsenal menjadi salah satu kandidat yang tertarik untuk mendatangkan Coutinho.
Dikabarkan bahwa Arsenal harus menggelontorkan dana hingga 27,5 juta pound (sekitar 475 mliar rupiah) untuk meminjam mantang pemain Liverpool tersebut.
The Gunners, lewat direktur olahraganya, Raul Sanllehi, mengungkapkan bahwa hubungan baik dengan Barcelona bisa mengunci kesepakatan tersebut.