Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF U-15 2019, Termasuk Rival Bebuyutan

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 4 Agustus 2019 | 17:00 WIB
Pemain timnas U-15 Indonesia saat tampil di Piala AFF U1-5 2019. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Timnas U-15 Indonesia memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF U-15 2019, ini calon lawan yang kemungkinan dihadapi oleh tim Garuda Asia.

Timnas U-15 Indonesia resmi merebut satu tiket ke babak semifinal Piala AFF U-15 dari Grup A.

Kelolosan timnas U-15 Indonesia dipastikan setelah meraih kemenangan atas Myanmar dengan skor 5-0, Minggu (4/8/2019).

Dua gol dari Mochamad Faizal ditambah tiga gol lagi dari Marselino Ferdinan, Ruy Arianto, dan Muhammad Valeron untuk meloloskan timnas U-15 Indonesia.

Timnas U-15 Indonesia mengumpulkan 13 poin dari lima pertandingan dan tak mampu lagi dikejar oleh pesaingnya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dipastikan Lolos, Ini Jadwal Semifinal Piala AFF U-15 2019

Satu tiket lagi dari Grup A diperebutkan oleh Vietnam dan Timor Leste yang akan bertanding pukul 18.00 WIB.

Timor Leste hanya perlu hasil imbang untuk menemani Indonesia ke semifinal lewat jalur runner-up.

Namun jika Timor Leste menang, Indonesia akan tergusur ke posisi runner-up Grup A.

Jika Timor Leste kalah, Vietnam yang akan mendampingi Indonesia lolos ke semifinal sebagai runner-up sementara tim Garuda Asia menjadi juara Grup A.

Indonesia akan menghadapi wakil dari Grup B di babak semifinal yang dihelat pada Rabu (7/8/2019).

Saat ini masih ada tiga tim yang berpeluang lolos dari Grup B yakni Malaysia, Thailand, dan Australia.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Timnas Timor Leste Tak Terbukti Curi Umur di Piala AFF U-15 2019

Malaysia dan Thailand menjadi dua tim yang paling berpeluang lolos ke semifinal mengingat saat ini telah mengantongi 10 poin dari empat pertandingan. Adapun Australia sejauh ini baru mengoleksi 7 poin.

Malaysia dan Thailand hanya perlu hasil imbang saat kedua tim bertemu pada matchday kelima Grup B, Senin (5/8/2019), untuk sama-sama lolos ke babak semifinal.

Sekalipun Malaysia atau Thailand kalah, Australia harus menang besar atas Brunei Darussalam pada matchday terakhir untuk mengejar selisih gol milik kedua tim tersebut.

INSTAGRAM PSSI
Selebrasi para pemain timnas U-15 Indonesia setelah Marselino mencetak gol ke gawang Singapura pada matchday kedua Grup A Piala AFF U-15 2019, Senin (29/7/2019).

Jika Malaysia menang atau imbang melawan Thailand, tim Negeri Jiran akan menjadi pemuncak klasemen akhir Grup B.

Sebaliknya, jika Thailand menang maka mereka akan mengkudeta puncak klasemen.

Nah, selain menunggu pertandingan terakhir Grup B besok, Indonesia juga harus menunggu hasil Timor Leste melawan Vietnam sore nanti.

Artinya, timnas U-15 Indonesia berpeluang bertemu dengan Malaysia, Thailand, atau bahkan Australia di babak semifinal Piala AFF U-15 2019.

Berikut klasemen Piala AFF U-15 2019:

GRUP A

Pos Tim M Mn I K MG KG SG P
1 Indonesia (lolos) 5 4 1 0 15 1 +14 13
2 Timor Leste
4 3 1 0 15 3 +12 10
3 Vietnam 4 3 0 1 7 3 +4 9
4 Myanmar (gugur) 5 1 1 3 2 11 −9 4
5 Singapura (gugur) 4 0 1 3 0 8 −8 1
6 Filipina (gugur) 4 0 0 4 2 15 −13 0

GRUP B

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 Malaysia 4 3 1 0 14 1 +13 10
2 Thailand 4 3 1 0 14 3 +11 10
3 Australia 4 2 1 1 7 5 +2 7
4 Laos (gugur) 4 1 1 2 5 6 −1 4
5 Kamboja (gugur) 4 0 1 3 2 10 −8 1
6 Brunei Darussalam (gugur) 4 0 1 3 2 19 −17 1
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P