Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Gagal Juara, Arisa Higashino Akui Cederanya Belum Pulih 100 Persen
Perburuan poin para pebulu tangkis elite dunia dilanjutkan pada Kejuaraan Dunia 2019 yang akan digelar di St Jakobshalle, Basel, Swiss.
Turnamen ini dijadwalkan pada 19-25 Agustus. Indonesia mengirim 16 wakil pada turnamen yang masuk grade 1 oleh BWF ini.
Pada saat yang bersamaan, Kejuaraan Dunia Para Badminton juga berlangsung di tempat yang sama pada 20-25 Agustus 2019.
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) mulai 2018 mengubah format turnamen bulu tangkis.
BWF membagi turnamen menjadi tiga tingkatan. Tingkatan kedua diturunkan lagi menjadi enam level yang berbeda.
Grade 1 versi BWF terdiri atas turnamen-turnamen utama yaitu Kejuaraan Dunia BWF, Piala Sudirman dan Piala Thomas dan Uber.
Turnamen grade 2 diberi nama World Tour. Pada level 1 grade ini ditempati oleh turnamen World Superseries Finals untuk menggantikan BWF Superseries Finals yang menjadi turnamen akhir tahun.
Level 2 diberi nama Premier of Premier yakni All England, Indonesia Open, dan China Open.
Baca Juga: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Diminta Perbaiki Mental Bertanding