Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Bhayangkara FC Vs Madura United, Jadi Ajang Reuni Muhammad Ridho

By Bayu Chandra - Senin, 5 Agustus 2019 | 16:45 WIB
Aksi kiper Madura United, Muhammad Ridho Vs PSM Makassar pada semifinal pertama Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, 30 Juni 2019. (TRIBUN TIMUR/DIWAN BOXY)

BOLASPORT.COM - Penjaga gawang Madura United, Muhammad Ridho Djazulie memberikan hormat kepada kiper andalan Bhayangkara FC, Awan Setho Raharjo.

Hal ini disampaikan menjelang laga pekan ke-12 Liga 1 2019 antara Bhayangkara FC kontra Madura United di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (5/8/2019).

Muhammad Ridho sebagai penjaga gawang Madura United, akan bertemu dengan kiper andalan, Bhayangkara FC, Awan Setho Raharjo.

Ya, ini menjadi pertandingan penting bagi keduanya, karena pernah sama-sama menjadi bagian penting timnas Indonesia.

Baca Juga: Bhayangkara FC Soroti Andik Vermansah Jelang Lawan Madura United

Khusus bagi Ridho, dia memiliki penilaian tersendiri tentang keberadaan Awan Setho yang sekarang membela Bhayangkara FC.

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Senin (5/8/2019), menurut Ridho, kualitas penjaga gawang Bhayangkara FC tidak diragukan lagi.

Dia menambahkan bahwa sosok Awan Setho sebagai penjaga gawang utama Bhayangkara FC memliki karakter rendah hati dan kepribadian luar biasa.

Bagi Ridho, Awan Setho Raharjo sudah dianggap sebagai adik sendiri.