Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Masih ada beberapa hal tetapi ada baiknya kami mencoba sesuatu di Brno. Kami juga mencoba tail dan fairing baru dengan bentuk wing yang sedikit berbeda," ujar Rossi.
Valentino Rossi pun masih berharap Yamaha akan membuat terobosan pada sesi ujicaoba MotoGP selanjutnya agar motor M1 makin matang saat digunakan pada musim 2020.
Baca Juga: Godaan Terbaru Inter Milan kepada Man United agar Lepas Romelu Lukaku
"Katakanlah ini adalah sebuah first taste (langkah pertama) untuk motor kami di musim 2020 mendatang," ujar pemilik nomor bala 46 ini.
"Masih ada beberapa sesi tes dari sekarang hingga akhir musim nanti dan semoga Yamaha akan membuat terobosan baru," ucapnya.
Valentino Rossi sendiri sukses mengakhiri tes itu dengan menduduki peringkat keenam dengan catatan waktu terbaik 1 menit 56,015 detik dari 63 lap yang dijalaninya.
"Tidak buruk, itu tes yang bagus. Kami punya motor yang sedikit berbeda, tetapi jujur ini hanya purwarupa pertama, motor dan framenya sama," katanya lagi.
"Kami mencoba mesin yang sedikit berbeda, masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan," kata Valentino Rossi mengakhiri.
Pada musim ini, para pembalap masih memiliki kesempatan untuk melakukan tes serupa yang dijadwalkan berlangsung di KymiRing, Finlandia pada 19-20 Agustus 2019.
Setelahnya, para pembalap akan menjalani tes di Sirkuit Misano, San Marino (29-30 Agustus 2019) dan di Sirkuit Jerez, Spanyol, seminggu seusai musim kompetisi tahun ini berakhir.
Setelah menyelesaikan sesi tes pascabalap di Automotodrom Brno, MotoGP 2019 memasuki balapan ke-11 di Red Bull Ring, Spielberg, Austria yang akan digelar pada 9-11 Agustus 2019.