Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah Gagal Juara, 5 Laga Berat Menanti Persija di Liga 1 2019

By Nungki Nugroho - Rabu, 7 Agustus 2019 | 17:45 WIB
Skuat Persija Jakarta pada laga Piala AFC 2019 kontra Shan United di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (15/5/2019). (FERI SETIAWAN/WARTAKOTA)

BOLASPORT.COM - Lima pertandingan berat menanti Persija Jakarta setelah gagal merenggut gelar juara Piala Indonesia 2018.

Persija Jakarta takluk dari PSM Makassar pada final Piala Indonesia 2018.

Persija kalah agregat 1-2 dari PSM dalam dua leg final Piala Indonesia 2018.

Tim berjulukan Macan Kemayoran itu menang 1-0 atas PSM saat leg pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat pada 21 Juli 2019.

Baca Juga: Julio Banuelos Bisa Dipecat dari Kursi Pelatih Persija Jakarta

Baca Juga: Dipimpin Balon Ketum PSSI, Klub Australia Ini Lakukan Langkah Keren

Namun, Bambang Pamungkas dkk dipaksa menyerah 0-2 saat bertandang ke markas PSM di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Selasa (6/8/2019).

Tak ingin meratapi kegagalan, pelatih Persija, Julio Banuelos langsung memilih fokus ke Liga 1 2019.

Lima laga berat menanti Persija pada gelaran Liga 1 2019.