Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jelang deadline day bursa transfer Liga Inggris pada Kamis (8/8/2019), penyerang Juventus, Paulo Dybala dikabarkan batal dijual ke Tottenham Hostpur.
Seperti laporan yang dikutip BolaSport.com dari BBC, proposal ransfer dari Tottenham Hotspur kabarnya ditolek oleh Juventus pada detik-detik terakhir.
Juventus memutuskan untuk tidak menjual pemain asal Argentina berusia 25 tahun itu.
Namun demikian, laporan dari Italia yang dimuat oleh La Gazetta menyatakan negosiasi masih berlangsung.
Spurs masih bisa mendapatkan Dybala sebelum bursa transfer Liga Inggris berakhir.
Baca Juga: Eks Kiper Liverpool Peraih Trofi Liga Champions Dipinjamkan ke Manchester City
Laporan La Gazetta juga menyatakan masalah gaji masih bisa menjadi bahasan utama negosiasi antara Juventus dan Tottenham Hotspur.
Sebelumnya diberitakan BolaSport.com jika Tottenham sudah mengamankan kesepakatan dengan Juventus soal transfer penyerang Argentina berjuluk La Joya tersebut.
Dana sebesar 70 juta euro kabarnya dikeluarkan Tottenham untuk membuat Juventus memberikan lampu hijau bagi transfer Dybala.
Selain Spurs, Dybala juga dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United.
BREAKING: Tottenham’s proposed move for Paulo Dybala is OFF after Juventus ultimately decided not to sell the 25-year-old Argentina forward #THFC #Juve
— David Ornstein (@bbcsport_david) August 8, 2019
Namun ia menolak karena The Red Devils tak mau memenuhi permintaan gajinya.
Satu masalah yang masih menghambat jalan Dybala ke Spurs yakni image rights atau hak komersial Dybala yang dinaungi oleh perusahaan yang berbasis di Malta, Star Image Company.
Jurnalis Sky Italia, Gianluca Di Marzio, melaporkan Star Image telah memberi tahu Tottenham bahwa transfer Dybala tidak akan terjadi apabila masalah ini tidak selesai.
Lebih tepatnya, Star Image menjelaskan bahwa Tottenham tidak akan mendapat hak komersial Dybala tanpa adanya kesepakatan dengan mereka.
Baca Juga: Akui Red Bull Ring Trek Sulit, Maverick Vinales Berusaha Realistis
Paulo Dybala deal is still ‘so difficult’ according to player entourage because of image rights and wage. Talks ongoing but not easy. Same problem had Man United with Dybala and that’s why Ed Woodward called of the swap with Lukaku. ???????? #THFC #MUFC #transfers
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 8, 2019
Sekadar informasi, hak komersial adalah hak untuk menggunakan nama, inisial, tanda tangan, sampai citra dari seorang individu atau karakter.
Klub menggunakan hak komersil dari pemain—umumnya pemain yang populer—untuk mendapatkan keuntungan komersial lewat iklan, kerja sama sponsor, dsb.