Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Leo Rolly yang Bermain 18 Kali pada Kejuaraan Asia 2019

By Delia Mustikasari - Kamis, 8 Agustus 2019 | 18:00 WIB
Dari kiri ke kanan, Fung Permadi (Manajer tim PB Djarum), Leo Rolly Carnando, Indah Cahya Sari Jamil, Daniel Marthin (juara Kejuaraan Asia 2019), Sigit Budiarto (pelatih PB Djarum,), dan Yoppy Rosimin (Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation) berpose dalam pemberian secara simbolis penghargaan atlet PB Djarum di Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (8/8/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis spesialis ganda Indonesia, Leo Rolly Carnando, membawa pulang dua keping medali emas pada Kejuaraan Asia Junior 2019 yang berakhir 28 Juli kemarin.

Medali emas pertama Leo pada Kejuaraan Asia Junior 2019 didapat dari nomor ganda campuran bersama Indah Cahya Sari Jamil di Suzhou Olympic Sports Centre, Suzhou, China.

Leo/Indah sukses menyabet medali emas setelah menundukkan wakil tuan rumah, Feng Yan Zhen/Lin Fang Ling, 16-21, 22-20, 22-20.

Leo kembali merebut medali emas saat bertandem dengan Daniel Marthin.

Leo/Daniel mengalahkan wakil tuan rumah sekaligus juara bertahan, Di Zijiang/Wang Chan, 21-19, 15-21, 21-19.

Sepanjang penyelenggaraan Kejuaraan Asia Junior 2019, Leo harus menjalani pertandingan selama 18 kali sejak nomor beregu hingga perorangan.

Leo adalah pemain yang paling banyak bermain karena dia tampil pada dua sektor dan kerap diturunkan Indonesia pada nomor beregu.

"Cara saya menjaga stamina lebih ke pikiran. Tidak ada makanan khusus atau apa. Jadi, dibawa happuy dan enjoy saja menghadapi laga final," kata Leo dalam acara pemberian bonus Djarum Foundation yang dihadiri BolaSport.com di Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (8/8/2019).

"Leo punya semangat dan motivasi tinggi, jadi dia bisa melupakan tubuhnya yang sudah kelelahan," ucap Manajer Tim PB Djarum, Fung Permadi.