Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Resep yang Harus Dilahap Liverpool agar Juarai Liga Inggris

By Ahmad Tsalis - Jumat, 9 Agustus 2019 | 12:30 WIB
Liverpool merayakan kemenangan atas Olympique Lyon di Swiss, Rabu (31/7/2019). (TWITTER.COM/LIVERPOOL FC)

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp, punya siasat khusus untuk mendorong timnya menjuarai Liga Inggris musim 2019-2020.

Liverpool kembali hampir menghadirkan trofi juara pertama Liga Inggris mereka sejak era Premier League bergulir.

Hanya, 97 poin yang Liverpool kumpulkan cuma diganjar dengan peringkat kedua pada musim 2018-2019.

Mahkota juara Liga Inggris jatuh kepada Manchester City yang hanya unggul satu angka dari Liverpool.

Baca Juga: Juergen Klopp Jelaskan Alasan Liverpool Adem Ayem di Bursa Transfer

Menatap musim 2019-2020, Juergen Klopp sudah menyiapkan resep agar The Reds terpacu menyudahi puasa juara Liga Inggris sejak kali terakhir musim 1989-1990.

Resep pertama adalah Liverpool tidak boleh melakukan pendekatan yang sama seperti musim lalu.

"Sangat penting bagi Anda untuk tidak membandingkan dengan musim lalu," ujar Klopp, seperti dikutip BolaSport.com dari laman The Telegraph.

"Dalam olahraga lain, katakan Anda ikut Olimpiade berlari 100 meter lalu menang dengan waktu 9,76 detik. Lantas, empat tahun kemudian Anda berada di pertandingan final."