Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Momen Smes Salah Sasaran dari Petenis Austria

By Nestri Yuniardi - Jumat, 9 Agustus 2019 | 21:20 WIB
Aksi petenis asal Austria, Dominic Thiem saat berlaga pada turnamen French Open 2019 (twitter.com/ATP_Tour)

BOLASPORT.COM - Laga antara petenis tunggal putra Austria, Dominic Thiem, dengan Marin Cilic (Kroasia) pada Rogers Cup 2019 diwarnai insiden salah sasaran.

Dominic Thiem dan Marin Cilic saling berhadapan di babak ketiga Rogers Cup 2019 demi memperebutkan satu tiket ke perempat final.

Dominic Thiem yang diunggulkan di tempat kedua pada Rogers Cup 2019, keluar sebagai pemenang pada laga yang dihelat di IGA Stadium, Montreal, kanada, Kamis (8/8/2019) waktu setempat.

Baca Juga: Dapat Perlawanan Sengit, Rafael Nadal Layangkan Pujian ke Sang Musuh

Petenis 25 tahun itu mampu menyudahi perlawanan Cilic melalui dua set langsung.

Thiem menang dengan skor cukup ketat 7-6 (7), 6-4 dalam pertandingan yang berjalan selama satu jam 53 menit.

Dalam pertandingan itu, Thiem berhasil melancarkan sebanyak 11 aces dan mengamankan sembilan break points.

Namun, di tengah laga tersebut, Thiem rupanya sempat melakukan servis yang salah sasaran.

Alih-alih melancarkan servis menuju area pertahanan Cilic, Thiem justru mendaratkan bola tenis yang dipukulnya ke area tribun penonton.