Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-18 Indonesia akan memainkan laga ketiga pada babak grup Piala AFF U-18 2019.
Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei setelah sebelumnya menang atas Timor Leste.
Pelatih timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini, dikabarkan akan menerapkan beberapa perubahan strategi permainan.
Berikut ini rangkuman berita seputar timnas Indonesia dari BolaSport.com.
Baca Juga: Rekap Matchday Kedua Piala AFF U-18 - Indonesia, Myanmar dan Australia Masih Mulus
1. Jadwal Piala AFF U-18 2019
Timnas U-18 Indonesia menghadapi Brunei Darussalam pada laga ketiga Grup A Piala AFF U-18 2019, Sabtu (10/8/2019).
Pertandingan antara timnas Indonesia dan Brunei Darussalam diselenggarakan mulai pukul 16.00 WIB.
Seperi dua laga sebelumnya, duel Indonesia kontra Brunei Darussalam disiarkan langsung oleh televisi nasional SCTV.
Indonesia memiliki catatan positif di dua laga sebelumnya melawan Filipina dan Timor Leste.
2. Kata Fakhri Husaini soal laga melawan Timor Leste
Timnas U-18 Indonesia sukses mengalahkan Timor Leste pada laga kedua Grup A Piala AFF U-18 2019.
Timnas U-18 Indonesia menang dengan skor 4-0 atas Timor Leste du Go Dau Stadium, Thu Dau Mot, Vietnam, Kamis (8/8/2019).
Seusai menang melawan Timor Leste, pelatih timnas U-18 Indonesia Fakhri Husaini memiliki penilaian soal pertandingan.
Menurut Fakhri Husaini, Timor Leste cukup memberikan tekanan bagi timnas U-18 Indonesia.
"Timor Leste menempatkan kami di bawah tekanan yang cukup banyak, tetapi pemain melakukannya dengan baik untuk menanganinya dan kami mendapatkan poin penuh dan gol," ujar Fakhri Husaini.
Selain mendapat tiga poin untuk mengamankan posisi di klasemen, timnas U-18 Indonesia juga menambah koleksi gol.
3. Indonesia akan tampil menyerang
Timnas U-18 Indonesia akan menghadapi timnas U-18 Brunei pada matchday ketiga Piala AFF U-18 2019.
Laga timnas U-18 Indonesia Vs timnas U-18 Brunei ini akan terlaksana di Stadion Go Dau, Vietnam, Sabtu (10/8/2019), pukul 16.00 WIB.
Meski berada di atas angin lantaran lebih diunggulkan, timnas U-18 Indonesia tetap akan menampilkan permainan yang sama.
Baca Juga: Solskjaer Tak Tangisi Kepergian Lukaku, Man United Sudah Punya Senjata Baru
Timnas U-18 Brunei sendiri belum meraih poin lantaran kalah dua kali dari dua laga dengan hasil kalah 2-7 dari timnas U-18 Timor Leste.
Lalu kalah tipis 0-1 dari timnas U-18 Laos pada laga kedua penyisihan grup.
4. Timnas U-18 Indonesia akan melakukan rotasi
Pelatih timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini mengindikasikan bakal melakukan rotasi lagi kala bertemu timnas U-18 Brunei pada lanjutan Piala AFF U-18 2019.
Laga timnas U-18 Indonesia kontra timnas U-18 Brunei pada matchday ketiga fase grup Piala AFF U-18 ini akan terlaksana di Stadion Go Dau, Vietnam.
Laga ini bakal berlangsung pada Sabtu (10/8/2019) mulai pukul 16.00 WIB.
Rotasi bukan hal yang asing bagi timnas U-18 Indonesia yang sudah dua kali menurunkan dua susunan pemain berbeda.
Hal itu terjadi pada dua laga awal kontra timnas U-18 Filipina dan timnas U-18 Timor Leste.
"Saya akan perhatikan kondisi terakhir pemain, setelah kemarin bermain agak keras melawan Timor Leste," kata Fakhri Husaini dikutip dari laman resmi PSSI.
5. Misi Wonderkid Persib bersama timnas U-18 Indonesia
Pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha bertekad membawa timnas U-18 Indonesia menjuarai Piala AFF U-18 2019.
Gelandang muda Persib Bandung ini menjadi andalan timnas U-18 Indonesia pada Piala AFF U-18 2019.
Baca Juga: Piala AFF U-18 - Thailand Secara Mengejutkan Ditekuk Kamboja
Beckham Putra Nugraha mencetak satu gol untuk timnas U-18 Indonesia saat melawan Timor Leste.
Adik kandung Gian Zola itu dipercaya menjadi eksekutor penalti pada menit ke-45+2.
Beckham mampu mengeksekusi dengan baik dan mengantarkan skuad Garuda Nusantara menang telak 4-0 atas Timor Leste di Stadion Thu Dau Mot, Vietnam, Kamis (8/8/2019).