Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ratusan orang suporter Persib Bandung, Bobotoh menggelar aksi unjuk rasa di depan Graha Persib, Bandung pada Sabtu (10/8/2019).
Para suporter yang tergabung dalam forum komunikasi Bobotoh tersebut merasa kecewa dan meminta pertanggungjawaban dari manajemen PT Persib Bandung Bermartabat atas performa buruk timnya.
Hingga pekan ke-13 Liga 1 2019, Persib menduduki peringkat kesembilan dengan perolehan 14 poin dari 13 laga yang sudah dilakoni.
Terakhir, Persib ditahan imbang Persela di Stadion Surajaya, Lamongan pada 8 Agustus 2019.
Baca Juga: MotoGP Austria 2019 - Maverick Vinales Puas dengan Performa M1
Dengan hasil imbang melawan Persela, artinya Persib gagal memperoleh kemenangan di tiga laga terakhirnya.
Pada dua laga sebelum imbang melawan Persela, Persib kalah dari Arema FC dan Barito Putera.
Atas rentetan hasil buruk tersebut, bobotoh menyampaikan lima tuntutan kepada manajemen Persib.
Pertama, Bobotoh menginginkan permintaan maaf dan evaluasi dari CEO Persib, Glenn Sugita, yang dianggap turut andil dalam pembentukan tim di awal musim.
Baca Juga: Terens Puhiri Jadi Mimpi Buruk yang Tak Terduga bagi PSM Makassar
Kemudian yang kedua, Bobotoh meminta kepastian atas masa depan Pelatih Persib, Robert Rene Alberts.
Mengingat, sebentar lagi Liga 1 2019 akan memasuki bursa transfer tengah musim hal itu dirasa penting bagi Bobotoh.
Sebab, Bobotoh menginginkan jika Robert masih dipercaya sebagai pelatih Persib maka dirinya harus diberi kebebasan untuk menentukan pemain yang akan didatangkan di bursa transfer.
Ketiga, Bobotoh menginginkan adanya tim yang mengurus masalah non-teknis.
Baca Juga: Terens Puhiri Jadi Mimpi Buruk yang Tak Terduga bagi PSM Makassar
Menurut Bobotoh, performa tim berjulukan Maung Bandung tersebut terkendala oleh faktor-faktor non teknis.
Pada poin keempat, Bobotoh menginginkan agar pelatih dapat membangun mental pemain secepatnya untuk menghadapi sisa putaran pertama Liga 1 2019.
Terakhir, Bobotoh meminta pengkajian ulang terkait sistem tiket yang ada.
Sebab Bobotoh merasa, pertandingan kandang selalu sepi dari penonton dan komunitas Persib.
Baca Juga: Prediksi Line Up Man United Vs Chelsea - Beruntungnya Ole Gunnar Solskjaer
Baca Juga: Menang Lawan PSM Makassar, Mario Gomez: Itu Bukan Keberuntungan!