Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Danilo Petrucci Sebut Dovizioso Pantas Menangi MotoGP Austria 2019

By Agung Kurniawan - Senin, 12 Agustus 2019 | 16:15 WIB
Aksi Pembalap Mission Winnow Ducati, Danilo Petrucci pada MotoGP Austria 2019, Minggu (11/8/2019) (twitter.com/DucatiMotor)

BOLASPORT.COM - Pembalap Mission Winnow Ducati, Danilo Petrucci, memberikan komentarnya terkait kemanangan yang berhasil diraih oleh rekan setimnya yakni Andrea Dovizioso pada MotoGP Austria 2019.

Andrea Dovizioso sukses melanjutkan dominasi Ducati saat membalap di Red Bull Ring, Minggu (11/8/2019) setelah mampu mengalahkan pembalap Repsol Honda yakni Marc Marquez secara dramatis.

Keduanya beberapa kali terlibat aksi saling salip dan adu top speed sebelum akhirnya Dovizioso berhasil unggul 0,213 detik atas Marc Marquez yang finis di urutan kedua.

Kemenangan Andrea Dovizioso di Red Bull Ring tersebut turut mengundang rekan setimnya yakni Danilo Petrucci untuk memberikan penilaiannya.

Pembalap berjulukan Petrux itu menyebut jika kemenangan di Red Bull Ring ini sangat penting untuk rekan sekompatriotnya itu untuk bisa memangkas jarak dengan Marc Marquez.

Selain itu, Danilo Petrucci juga menyebut jika Andrea Dovizioso memang layak untuk meraih kemenangan ini, karena penampilan yang cukup solid yang dia tunjukkan sejak hari pertama MotoGP Austria 2019 berlangsung.

"Saya sangat senang dengan hasil yang diraih oleh Andrea Dovizioso pada balapan kali ini," kata Danilo Petrucci, dilansir BolaSport.com dari Speedweek.

"Andrea Dovizioso memang layak dan pantas meraih kemenangan penting ini," lanjut pembalap berusia 28 tahun tersebut.

Baca Juga: Umuh Muchtar Mati-matian Lindungi Persib dari Mafia Sepak Bola

Pada MotoGP Austria 2019, Danilo Petrucci tampil kurang meyakinkan dengan hanya mampu finis di urutan kesembilan.

Bahkan dia harus rela diasapi oleh pembalap satelit KTM (KTM Tech3) yakni Miguel Oliveria yang berhasil mengamankan finis di urutan kedelapan.

Selepas meraih hasil yang kurang memuaskan itu, Danilo Petrucci bertekad akan kembali tampil baik pada balapan MotoGP berikutnya.

"Saya pikir kami masih bisa menjadi lebih baik pada balapan MotoGP selanjutnya dan saya senang dua seri balapan beruntun ini sudah berakhir," kata Danilo Petrucci.

Baca Juga: Borneo FC Ditinggal Kiper Jelang Laga Melawan Persib Bandung

Setelah melakoni balapan MotoGP Austria 2019, Danilo Petrucci masih tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara MotoGP musim ini.

Rider bernomor sembilan itu telah mengumpulkan total 136 poin atau kini hanya unggul 12 poin dari pembalap andalan Suzuki Ecstar yakni Alex Rins yang berada di peringkat keempat.

Seri balap MotoGP 2019 selanjutnya akan memasuki balapan ke-12 yang akan digelar di Sirkuit Silverstone, Inggris pada 23-25 Agustus 2019 mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Rashford mengkalim skuatnya lebih siap menghadapi tantangan musim baru di bawah kepemimpinan Solskjaer daripada Mourinho. . #manchesterunited #rashford #solskjaer #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P