Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Ceres Negros Berpeluang Gantikan Steven Paulle di Persija Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 12 Agustus 2019 | 16:45 WIB
Pemain Ceres Negros FC merayakan kemenangannya melawan Persija Jakarta pada laga penyisihan Grup G AFC CUP di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (23/4/2019) dalam laga tersebut persija harus mengakui kekalahannya melawan Ceres dengan skor 2-3. (Warta Kota/Feri Setiawan)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta sepertinya akan mendatangkan satu personel asing berposisi pemain belakang pada putaran kedua Liga 1 2019.

Kabar angin terdengar bahwa bek Ceres Negros, Manuel Herrera Lopez, yang akan datang ke Persija Jakarta untuk menggantikan Steven Paulle.

Steven Paulle nasibnya kurang beruntung bersama Persija Jakarta.

Eks pemain PSM Makassar itu mengalami cedera pada otot pahanya dan sudah absen dalam delapan pertandingan terakhir di Persija Jakarta.

Manajemen Persija Jakarta sudah memberikan ultimatum kepada Steven Paulle agar bisa pulih pada pekan ini.

Namun, bila belum sembuh juga, tidak tanggung-tanggung Steven Paulle akan didepak Persija Jakarta.

Baca Juga: Dua Pemain Bhayangkara FC Rebutan Jersey Bambang Pamungkas

Sejauh ini belum diketahui pasti siapa pemain asing yang akan menggantikan Steven Paulle di Persija Jakarta.

Akan tetapi, Manuel Herrera Lopez menjadi satu-satunya pemain asing yang santer dikabarkan akan merapat ke Macan Kemayoran.

Itu terlihat dari akun Instagram Manuel Herrera Lopez yang sudah mem-follow akun Instagram Persija Jakarta.

Baca Juga: Dani Pedrosa Buka Peluang Gantikan Johann Zarco di Red Bull KTM

Tak hanya itu, bek asal Spanyol tersebut juga sudah mengikuti akun instagram CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus.

Bek yang akrab disapa Super itu punya peluang besar merapat ke Ibu kota.

Sebab, pelatih Persija Jakarta saat ini yaitu Julio Banuelos juga berasal dari Spanyol.

Baca Juga: Umuh Muchtar Mati-matian Lindungi Persib dari Mafia Sepak Bola

Manuel Herrera Lopez juga sudah pernah melawan Persija Jakarta ketika membela Ceres Negros.

Saat itu, Ceres Negros berhasil meraih kemenangan 3-2 melawan Persija Jakarta pada babak penyisihan grup Piala AFC 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada awal April lalu.

Bahkan, pemain berusia 27 tahun tersebut menilai Persija Jakarta merupakan klub berkualitas di Indonesia.

Meskipun begitu, sejatinya ia belum terlalu mengikuti perkembangan sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas U-18 Indonesia Vs Laos, Rotasi Kembali Dilakukan

"Persija Jakarta tim terbaik di Indonesia dan mereka tim bagus," kata Manuel Herrera "Super".

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P