Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menerka Pemain Persib yang Bakal Dipinjamkan ke Persib B Blitar United

By Taufan Bara Mukti - Selasa, 13 Agustus 2019 | 18:18 WIB
pemain Persib Bandung mendapatkan pelukan dari pelatih Robert Rene Alberts setelah laga kontra Kalteng Putra pada pekan kesembilan Liga 1 2019. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Menjelang bursa transfer paruh kedua Liga 1 2019, Persib Bandung berencana melepas tiga pemainnya ke Persib B Blitar United.

Tim-tim Liga 1 2019 sibuk mempersiapkan tim untuk menyambut putaran kedua.

Tak terkecuali tim raksasa asal Jawa Barat, Persib Bandung.

Sejak jauh-jauh hari pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, telah menanti bursa transfer paruh musim untuk memperkuat timnya yang kurang seimbang.

Baca Juga: Dua Pemain Asing Balik Kucing ke Liga 1, Satu Lagi Menyusul?

"Evaluasi terus dilakukan dan kami tidak memiliki komposisi pemain yang seimbang di tim ini, jadi akan ada yang datang untuk membuat Persib Bandung lebih seimbang," ujar Robert Rene Alberts, Rabu (10/7/2019), dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.

Pemain pertama yang bergabung dengan skuat Persib di putaran kedua adalah bek Fabiano Beltrame.

Proses naturalisasi Fabiano diprediksi selesai pekan ini sehingga sang pemain bisa didaftarkan sebagai pemain lokal oleh Persib pada putaran kedua.

Kedatangan Fabiano juga menumbalkan tiga pemain yang akan dilepas oleh Persib pada bursa transfer tengah musim Liga 1 2019.