Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Puig: "We're looking forward to seeing @lorenzo99 in Silverstone" ????????#MotoGP | ????https://t.co/nDd4Hhd4uM pic.twitter.com/uqywetGYB2
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) August 13, 2019
Sirkuit Silverstone adalah trek balap yang cukup familiar bagi Lorenzo.
Pembalap Spanyol berjulukan X-Fuera ini sudah tiga kali memenangi balapan MotoGP di sirkuit yang terletak di Northamptonshire itu.
Namun, kemenangan terakhir di Silverstone diraih Lorenzo pada musim 2013, alias sudah 6 tahun lalu.
Lorenzo sempat menjadi runner-up MotoGP Inggris 2014, tetapi dia belum naik podium lagi sejak saat itu.
"Saya mendengar sirkuit Silverstone sudah menjalani pengaspalan ulang dan komentar sejauh ini positif," tutur Puig.
"Mari pergi ke Inggris dan meilhat apa yang akan terjadi," ujar Puig lagi.
Silverstone sempat absen menggelar balapan MotoGP pada musim 2018 lantaran kondisi sirkuit yang tidak memungkinkan bagi para pembalap memacu motor.
Kini, setelah mengalami pengaspalan ulang, sirkuit kebanggaan publik Inggris tersebut siap untuk kembali menggelar MotoGP Inggris 2019 pada 23-25 Agustus mendatang.