Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Super Eropa 2019 - Chelsea Beri Jorginho Jersey yang Salah Nama

By Ahmad Tsalis - Kamis, 15 Agustus 2019 | 06:15 WIB
Gelandang Chelsea, Jorginho, berduel dengan pemain Liverpool FC, James Milner, pada Piala Super Eropa 2019 FC di BJK Vodafone Arena, Istanbul, 15 Agustus 2019. (TWITTER.COM/ESPNAGORA)

BOLASPORT.COM - Ada yang janggal dari seragam yang dikenakan gelandang Chelsea, Jorginho, dalam laga Piala Super Eropa 2019.

Jorginho diturunkan pelatih Chelsea, Frank Lampard, saat menghadapi Liverpool dalam Piala Super Eropa 2019, Kamis (15/8/2019) dini hari WIB.

Menurut WhoScored yang dikutip BolaSport.com, Jorginho memberikan dampak nyata untuk permainan Chelsea.

Kontribusi yang diberikan Jorginho di lini tengah Chelsea meliputi 2 tembakan, 2 tekel sukses, dan akurasi umpan hingga 87 persen.

Baca Juga: Hasil Piala Super Eropa 2019 - Liverpool Tundukkan Chelsea, Kiper Gratisan Jadi Pahlawan

Pemuda berkebangsaan Italia ini juga mampu menyumbang 6,8 persen penguasaan bola buat Chelsea.

Selain itu, Jorginho juga mempersembahkan gol penyama kedudukan 2-2 untuk Chelsea melalui titik putih pada menit ke-101.

WhoScored pun memberi rating 7,7 buat Jorginho.

Sayangnya, sumbangsih pemain berumur 27 tahun ini tak mampu membawa The Blues memenangi Piala Super Eropa 2019.