Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Satu-satunya pasangan ganda putri Indonesia yang masih tersisa di turnamen Akita Masters 2019, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah, berhasil melaju ke babak perempat final.
Nita/Putri berhasil mengandaskan pasangan Jepang, Naoko Fukuman/Erika Yokoyama, di babak kedua Akita Masters 2019 yang diadakan di lapangan 2 CNS Arena Akita, Kamis (15/8/2019)
Nita/Putri harus berjuang lebih dari satu jam sebelum memastikan kemenangan atas Fukuman/Yokoyama dengan skor 15-21, 21-19, 21-17.
Dengan demikian, Indonesia hanya memiliki satu wakil di babak perempat final nomor ganda putri Akita Master 2019.
Baca Juga: Akita Masters 2019 - Kalahkan Wakil Tuan Rumah, Ruselli ke Perempat Final
Jalannya pertandingan
Nita/Putri sempat mengalami kesulitan di awal pertandingan. Mereka harus tertinggal 0-3 sebelum akhirnya berhasil memperoleh poin pertama.
Pasangan Indonesia ini juga selalu tertinggal dalam perolehan angka. Mereka baru bisa menyamai perolehan Fukuman/Yokoyama pada skor 8-8.
Beruntung bagi Fukuman/Yokoyama, mereka kembali mengambil alih permainan sebelum Nita/Putri mendapatkan momentum. Interval gim pertama berakhir dengan skor 11-10 bagi pasangan Jepang.
Sesudah interval, Fukuman/Yokoyama menjadi semakin tak terbendung dan merebut tiga poin pertama.
Pasangan Jepang ini bahkan sempat unggul dari Nita/Putri dengan selisih 7 angka saat skor 19-12, yang membuat pasangan Indonesia semakin sulit mengembangkan permainan.
Gim pertama pun menjadi milik Fukuman/Yokoyama yang unggul dengan skor 21-15.
Baca Juga: Akita Masters 2019 - Kalah dari Wakil Jepang, Ricky/Angga Tersingkir
Di gim kedua, pertandingan menjadi lebih menarik dengan perebutan skor yang cukup sengit.
Kedua pasangan saling mengejar poin dengan selisih yang tipis. Namun, lagi-lagi pasangan Jepang unggul di interval gim kedua dengan skor 11-9.
Saat pertandingan nampaknya akan berakhir di gim kedua, Nita/Putri justru mulai bangkit dan meraih momentum.
Pasangan Indonesia ini langsung menyapu bersih enam poin sesudah interval, sehingga berbalik unggul 15-11.
Tak mau menyia-nyiakan momentum, Nita/Putri terus menambah perolehan poin dan akhirnya menang dengan skor 21-19 untuk memaksa pertandingan dilanjutkan di gim ketiga.
Baca Juga: Akita Masters 2019 - Beda Nasib Dua Ganda Campuran Indonesia
Di gim penentuan, laju Nita/Putri semakin tak terbendung dengan merebut 4 poin pertama.
Tanpa memberikan kesempatan bagi pasangan Jepang untuk menyusul, Nita/Putri unggul di interval gim ketiga dengan skor tipis, 11-9.
Setelah interval, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah terus tancap gas dan mengakhiri perlawanan Fukuman/Yokoyama di gim ketiga dengan skor 21-17.
Nita/Putri pun berhak melenggang ke babak perempat final dengan kemenangan yang diperoleh melalui rubber game ini.
Baca Juga: Goh/Lai Akui Tidak Dalam Kondisi 100 Persen untuk Kejuaraan Dunia 2019
Di babak perempat final, Nita/Putri akan menghadapi unggulan pertama asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
Matsuyama/Shida melangkah ke babak perempat final seusai menundukkan pasangan Korea Selatan, Jang Eun Seo/Jeong Na Eun, juga melalui rubber game.
Pertandingan perempat final antara Nita Violina Marwah/Putri Syaikah dan Matsuyama/Shida akan digelar di lapangan 1 CNS Arena Akita pada Jumat (16/8/2019) mulai pukul 11.30 WIB.