Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim, membuat gol indah yang serupa dengan gol terbaik Liga Inggris musim 1994-1995 saat menghadapi Persib.
PSM Makassar sukses memetik kemenangan saat menjamu Persib Bandung pada pekan ke-15 Liga 1 2019 di Stadion Mattoangin, Makassar, Minggu (18/8/2019).
Kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim, menjadi pahlawan dengan mencetak dua gol dalam kemenangan 3-1 atas Persib Bandung.
Adapun satu gol tambahan dari PSM dibukukan oleh Zulham Zamrun pada akhir babak pertama.
Baca Juga: Borneo FC Vs Persipura, Pesut Etam Waspadai Ancaman Mantan Pemain
Salah satu gol Pluim pada laga tersebut membuat pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, berdecak kagum.
"Pemain lakukan semua yang saya minta. Lebih dari itu, saya tidak minta Pluim untuk cetak gol indah itu ( dari luar kotak penalti)," kata Darije Kalezic dilansir dari Tribun Jabar.
"Pemain menunjukkan fokus yang sangat tinggi, disiplin yang bagus dalam menjalankan taktik di level yang tinggi. Hasil itu menunjukkan kami mengontrol permainan selama 90 menit dengan hasil yang bagus," ujar Darije.
Gol Pluim tercipta dari proses yang istimewa dan menunjukkan skill berkelas sang pemain.
Menerima bola dari lapangan tengah, Pluim berkelak-kelok menghindari adangan para pemain bertahan Persib Bandung pada menit ke-46.
Setelah melakukan tekukan ke kanan, pemain asal Belanda itu lantas melepaskan tembakan kencang yang menghunjam ke sisi kanan gawang Persib yang dikawal Made Wirawan.
Baca Juga: Robert Alberts Ungkap Sebab Persib Kalah Telak dari PSM Makassar
Gol spektakuler itu lantas disambut gegap gempita oleh para pemain PSM Makassar.
Yang lebih istimewa lagi, gol cantik Pluim itu mengingatkan kita kepada lesatan yang sempat dinobatkan sebagai gol terbaik Liga Inggris 1994-1995.
Pemain legendaris Southampton, Matt Le Tissier, menjadi peraih penghargaan tersebut atas golnya ke gawang Blackburn Rovers.
Sama seperti Pluim, Le Tissier menerima bola beberapa meter di depan garis tengah sebelum melakukan akselerasi menawan.
Mantan pemain timnas Inggris itu sukses melewati satu pemain Blackburn sebelum membuat tekukan ke kanan.
Aksi brilian itu diakhiri dengan tendangan keras yang juga menyasar sisi kanan gawang dan tak mampu diantisipasi kiper Blackburn.
Baca Juga: Awas Frank Lampard, Ini Contoh 4 Legenda yang Gagal Saat Latih Mantan Klub
Berikut video kesamaan gol Wiljan Pluim dan Matt Le Tissier:
REUNI PSM DENGAN ROBERT
Laga PSM Makassar kontra Persib menajadi momen spesial bagi Robert Rene Albert.
Setelah dua tahun menukangi tim Juku Eja, Robert akhirnya memutuskan untuk hengkang ke Persib pada awal musim lalu.
Robert menggantikan pelatih lama Persib, Miljan Radovic, yang memutuskan keluar karena menempuh kursus kepelatihan UEFA Pro.
Baca Juga: Hadapi Arema FC, Barito Putera Ambil Pelajaran dari Laga Kontra PSM
Di tangan Robert, Persib terseok-seok pada putaran pertama Liga 1 2019.
Tim beralias Maung Bandung itu meraih tiga kemenangan, enam hasil imbang, dan enam kekalahan dalam 15 partai yang telah dijalani.