Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaran Dunia 2019 - Pemain Ganda Putra Ini Tak Sabar Bertemu Hendra Setiawan

By Nestri Yuniardi - Selasa, 20 Agustus 2019 | 19:45 WIB
Berita bulu tangkis internasional. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ada kejutan yang menyelimuti laga babak kesatu turnamen Kejuaraan Dunia 2019, Senin (19/8/2019) kemarin.

Kejutan itu berasal dari partai yang mempertandingkan nomor ganda putra antara wakil Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall dengan Bodin Isara/Maneepong Jongjit (Thailand).

Pada laga yang dihelat di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, itu, secara mengejutkan, Alexander Dunn/Adam Hall yang kini bertengger di peringkat ke-59 dunia itu mampu mengalahkan Bodin Isara/Maneepong Jongjit yang berada di peringkat ke-35 dunia.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Jonatan Ucapi Salam Perpisahan kepada Rajiv Ouseph

Pertandingan mereka berlangsung dalam tempo 58 menit dengan Alexander Dunn/Adam Hall menang dalam pertarungan tiga gim dengan skor ketat 21-19, 11-21, 21-19.

Sebelum berjumpa pada Kejuaraan Dunia 2019, Alexander Dunn/Adam Hall pernah bertemu wakil Negeri Gajah Putih itu.


Akan tetapi, pada pertemuan yang terjadi di babak semifinal Spanish International 2018 itu, mereka kalah dua gim langsung 10-21, 14-21.

"Mereka (Bodin Isara/Maneepong Jongjit -red) adalah ganda putra yang cukup diwaspadai, tetapi mereka justru tampak gugup," ujar Alexander Dunn, dikutip BolaSport.com dari laman resmi BWF.

"Kami berhasil memanfaatkan peluang dan kami sangat bersyukur mampu mengakhirinya dengan kemenangan," imbuhnya.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2019 - Fitriani Buka Langkah dengan Manis

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Fantastic first round win at the World Championships! Big performance on the big stage #yas #moretocome @yonex_uk ???? credit : @badminton.photo

A post shared by Alex Dunn (@alexdunn_13) on

Bak durian runtuh, kemenangan Dunn/Hall atas Isara/Jongjit itupun membuat mereka otomatis lolos menuju babak ketiga Kejuaraan Dunia 2019, yang akan digelar pada Kamis (21/8/2019).

Sebab, calon lawan Dunn/Hall pada babak kedua yakni Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), batal mengikuti ajang bergengsi tersebut.

Selanjutnya, Alexander Dunn/Adam Hall akan menunggu pemenang antara ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan atau Jelle Maas/Robin Tabeling (Belanda) yang akan berjibaku terlebih dahulu pada babak kedua.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Bertemu Juara All England 2018, Rinov/Mentari Ingin Kurangi Kesalahan Sendiri

Meski laga antara Ahsan/Hendra melawan Maas/Tabeling masih akan digelar pada Rabu (21/8/2019), Alexander Dunn berkeinginan untuk berjumpa dengan Ahsan/Hendra.

Pasalnya, pemain 23 tahun itu rupanya mengidolai sosok Hendra Setiawan, sehingga dia tak sabar ingin merasakan atmosfer pertandingan dalam menghadapi tiga kali juara dunia itu.

"Saya berharap Ahsan/Hendra akan mampu lolos ke babak ketiga," ujarnya.

"Sebab Hendra Setiawan adalah idola bulu tangkis saya. Sehingga jika ada kesempatan saya untuk berhadapan dengannya, saya akan sangat menantikannya," tutur Dunn.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P