Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Dunia 2019 - Hafiz/Gloria Lolos ke Babak Kedua

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 21 Agustus 2019 | 04:02 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, saat menjalani pertandingan melawan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari pada babak kesatu turnamen Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, menambah wakil skuad Indonesia pada babak kedua Kejuaraan Dunia. 

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja melewati babak pertama dengan kemenangan pada laga di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Selasa (20/8/2019).

Mereka menang via straight game, 21-9, 21-15 atas Valery Atrashchenkov/Yelyzaveta Zharka (Ukraina).

Hafiz/Gloria menang mudah pada gim pertama dan mendominasi jalannya laga. Tidak banyak kesempatan yang mereka berikan kepada lawan mendapatkan angka.

Namun, dominasi tersebut sedikit mengendur pada gim kedua. 

Atraschenkov/Zharka sanggup memberi perlawanan dan menempel skor Hafiz/Gloria yang memimpin sejak awal.

Namun, pasangan unggulan ke-10 itu bisa keluar dari tekanan dan tidak memberi kans lawan untuk menyalip hingga laga selesai. 

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Ronald/Annisa Saufika Kalah di Semua Aspek

Jalannya pertandingan

Hafiz/Gloria memulai gim pertama dengan sangat baik. Mereka langsung unggul 6-0 atas Atrashchenkov/Zharka.

Meski lawan mereka menambah poin, Hafiz/Gloria tetap melaju hingga terus memimpin sampai skor 10-2.

Atraschenkov/Zharka pun kesulitan mengimbangi. Satu angka yang mereka raih direspons Hafiz/Gloria dengan tiga angka beruntun.

BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda camouran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, bereaksi setelah memastikan diri ke semifinal Japan Open 2019 di Musashino Forest Sport Plaza, Jumat (26/7/2019).

Gap skor pun semakin menebal hingga 11-3. Saling rebut poin pun terjadi antara kedua tim.

Perlahan tapi pasti Atraschenkov/Zharka menambah angka hingga skor menjadi 15-6.

Hanya saja, Hafiz/Gloria tetap tak memberi kesempatan mereka mendekat.

Skor tengah menunjukkan angka 16-7 ketika unggulan ke-10 tersebut merebut tiga angka beruntun dan unggul makin jauh, 19-7.

Atraschenkov/Zharka terus berusaha memberi perlawanan dengan meraih satu angka.

Hafiz/Gloria lagi-lagi tak tinggal diam dan merebut game point, 20-18.

Satu angka tambahan Atraschenkov/Zharka tak mampu membendung kemenangan Hafiz/Gloria pada gim pertama dengan skor 21-9.

Hafiz/Gloria sempat tertinggal ketika gim kedua baru dimulai, tetapi lagi-lagi mereka meninggalkan Atraschenkov/Zharka.

Empat poin sukses membuat mereka memimpin 6-2.

Namun, Atraschenkov/Zharka seperti lebih siap mengantisipasi laju Hafiz/Gloria pada gim kedua. Mereka lebih siap merebut angka.

Margin skor pun menipis pada kedudukan 8-5. Hafiz/Gloria terus menjauh, tetapi kedua pasangan bergantian meraup poin.

Saat Hafiz/Gloria unggul 10-6, Atraschenkov/Zharka lagi-lagi membayangi.

Mereka merebut dua angka. Alhasil, selisih poin hanya menyisakan dua, 10-8.

Situasi terulang pada kedudukan 11-9, 12-10, 13-11, dan 14-12.

Barulah dari sini mereka bisa sedikit bernapas lega karena meraih dua angka beruntun, 16-12.

Lagi-lagi, Atraschenkov/Zharka tak mau membuang kesempatan dan ganti merebut dua angka.

Skor kembali ketat, 16-14 dan berlanjut ke kedudukan 17-15.

Hafiz/Gloria baru kembali menemukan momentum setelah meraup empat poin berturut-turut.

Empat angka tambahan itu membuat mereka keluar dari tekanan Atraschekov/Zharka, sekaligus menutup laga dengan kemenangan 21-15.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja pun menjadi wakil Indonesia pada sektor ganda campuran yang pertama lolos dari laga Kejuaraan Dunia hari Selasa. 

Sebelumnya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Ronald/Annisa Saufika lebih dulu tersisih.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P