Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus, memastikan Fachrudin Aryanto menjadi pemain pertama yang didatangkan Macan Kemayoran untuk putaran kedua Liga 1 2019.
Negosiasi antara Persija Jakarta dan Madura United berjalan oke dan memutuskan Fachrudin Aryanto pindah ke tim ibu kota.
Fachrudin Aryanto memang sangat santer akan merapat ke Persija Jakarta.
Jarangnya mendapatkan menit bermain membuat bek berusia 30 tahun itu memutuskan keluar dari Madura United.
Baca Juga: Pelatih Kalteng Putra Sebut Gol Marko Simic Sangat Istimewa
Kehadiran Fachrudin Aryanto sangat berguna bagi Persija Jakarta.
Sebab, tim asuhan Julio Banuelos itu hanya memiliki tiga pemain di posisi belakang selama putaran pertama Liga 1 2019, yaitu Steven Paulle, Maman Abdurrahman, dan Ryuji Utomo.
Bahkan, Steven Paulle harus merasakan cedera dan absen selama 10 pertandingan terakhir Persija Jakarta.
Cederanya bek asal Prancis itu memaksa Tony Sucipto yang bermain di posisi gelandang bertahan harus menjadi center back.