Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Karier penyerang baru Atletico Madrid, Joao Felix, mendapat sambutan positif pada pekan perdana Liga Spanyol musim 2019-2020.
Joao Felix tampil sejak awal kala Atletico Madrid berhadapan dengan Getafe di Stadion Wanda Metropolitano, Senin (19/8/2019).
Felix ternyata mendapat tamu spesial pada laga tersebut.
Wali Kota Madrid, Jose Luis Martinez Almeida, turut hadir di Stadion Wanda Metropolitano untuk menyaksikan Felix dan kawan-kawan bertanding.
Almeida memang terkenal sebagai pendukung setia Atletico Madrid.
Baca Juga: Wonderkid Football Manager 2015 Bikin Napoli Pecahkan Rekor Gonzalo Higuain
Setelah pertandingan tersebut, Almeida pun menyampaikan pujiannya untuk Joao Felix.
"Joao Felix adalah transfer terbaik dalam sejarah Atletico Madrid," ujar Almeida seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Felix mengingatkan saya kepada Paulo Fotre," kata Almeida menambahkan.
Kehadiran Felix di Atletico Madrid musim ini memang mencuri banyak perhatian.
Baca Juga: Tolak Man United, Jadon Sancho Dapat Kenaikan Gaji 2 Kali Lipat
Atletico Madrid rela mengeluarkan uang sebesar 126 juta euro (sekitar Rp 1,9 triliun) untuk mendatangkan pemain yang dianggap sebagai titisan Cristiano Ronaldo tersebut.
Meski baru berusia 19 tahun, Felix sudah menjadi incaran banyak klub.
Sebelum resmi bergabung dengan Atletico Madrid, Felix pernah diperebutkan oleh Manchester United, Liverpool, dan Juventus.