Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana PSSI Setelah Percepatan Kongres Pemilihan Ditolak FIFA

By Muhammad Robbani - Kamis, 22 Agustus 2019 | 08:45 WIB
Logo PSSI dan FIFA (TRIBUNNEWS.COM )

BOLASPORT.COM - PSSI masih belum bisa memutuskan waktu Kongres Pemilihan PSSI akan digelar setelah rencana pergelaran pada November 2019 ditolak FIFA.

Semua permasalahan ini berawal dari ketetapan PSSI yang merencanakan Kongres Pemilihan akan digelar pada Januari 2020.

Lalu, setelah menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) di Jakarta pada 27 Juli lalu, Kongres Pemilihan pun diubah jadwalnya ke 2 November 2019.

Hal itu tak terlepas dari desakan para voters yang kemudian disetujui oleh Komite Eksekutif (Exco) setelah menggelar rapat darurat.

Terkait perubahan tersebut, FIFA tak menyetujuinya dan meminta pergelaran Kongres Pemilihan harus tetap digelar sesuai rencana awal yakni Januari 2020.

"Komite eksekutif nanti akan segera memutuskan tanggal ditetapkan kongres pemilihan," kata Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, Rabu (21/8/2019).

"Namun, apa pun itu yang bisa kami hadirkan adalah peforma PSSI yang sudah kami tetapkan akan terus berjalan."

"Kami tidak ingin mengecewakan siapa pun."

MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
HQ Administrator Organizing Commitee (OC) Piala Presiden, Ratu Tisha Destria menjawab pertanyaan wartawan, Selasa (19/3/2019).

Baca Juga: Laga Timnas Indonesia, PSSI Siapkan 3000 Tiket untuk Suporter Malaysia

"Terutamanya partner kami dalam hal transisi dan itu pasti akan ditetapkan oleh Komite Eksekutif."

"Pada kapannya nanti akan segera diumumkan," ujar Ratu Tisha Destria menambahkan.

Exco PSSI pun harus kembali menggelar rapat untuk menentukan kapan Kongres Pemilihan ini akan dilaksanakan.

Setelah keputusan keluar, PSSI akan langsung berkomunikasi lagi dengan FIFA terkait rencana mereka.

"Exco akan melakukan rapat untuk bisa menyusun yang terbaik seperti apa, kemudian akan segera kami komunikasikan kepada FIFA," ujar Ratu Tisha Destria.

"Akan tetapi, satu hal yang bisa PSSI pastikan adalah kami akan menghadapi agenda besar di akhir tahun."

"Kami pastikan apa pun keputusannya, PSSI akan menjalankan roda organisasi sebaik-baiknya," tutur wanita lulusan FIFA Master itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P