Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2019 - Chen Long Jadi Satu-satunya Tunggal Putra China yang Tersisa pada Babak Ke-3

By Delia Mustikasari - Kamis, 22 Agustus 2019 | 14:45 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra China, Chen Long, berpose seusai menjalani wawancara seusai menjalani l (DIYA FARIDA PURNAWANGSUNI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra China, Chen Long, melaju ke babak ketiga Kejuaraan Dunia 2019, 19-25 Agustus.

Chen Long harus bekerja keras untuk menembus babak ketiga dengan mengalahkan Lee Cheuk Yui (Hong Kong), 22-20, 21-14, pada pada laga yang berlangsung di St Jakobshalle, Basel, Swiss, Rabu (21/8/2019).

Chen Long butuh yang merupakan juara dunia pada 2014 dan 2015 ini butuh waktu selama 58 menit untuk memastikan diri ke babak ketiga

"Itu pertandingan yang sulit bagi saya, terutama pada gim pertama," kata Chen Long seperti dilansir BolaSport.com dari Xinhua.

"Untungnya, saya telah membuat persiapan yang sangat baik dan saya mengetahui permainannya dengan baik karena saya pernah mengalahkannya pada pertandingan Jnauari kemarin," ucap pemain berusia 30 tahun tersebut.

Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 tersebut menjadi satu-satunya tunggal putra China yang tersisa pada Kejuaraan Dunia 2019.

Sebelumnya, Lin Dan yang merupakan pemegang lima titel juara dunia tersingkir pada Selasa (20/8/2019), begitu pula dengan Lu Guangzu.

Tunggal putra China lainnya, Huang Yuxiang, sudah angkat kopor lebih dulu pada laga perdana. Senin (19/8/2019).

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Kesiapan Mental Jadi Kunci Kemenangan Wakil Jerman atas Endo/Watanabe