Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dua trio maut lini depan akan menghiasi duel antara Liverpool kontra Arsenal di Liga Inggris malam ini.
Pekan ketiga Liga Inggris 2019-2020 akan mempertemukan Liverpool kontra Arsenal.
Laga nanti akan dihelat di kandang Liverpool, Stadion Anfield, Sabtu (24/8/2019), mulai pukul 23.30 WIB.
Pertandingan ini jadi sangat penting dan penuh makna mengingat kedua tim saat ini masih menguasai klasemen.
Liverpool dan Arsenal ada di peringat pertama dan kedua, hanya mereka yang hingga saat ini memiliki poin sempurna dari dua laga.
Untuk laga nanti, pertarungan antara dua trio maut lini depan tak akan terhindarkan.
Dari sisi tuan rumah, Roberto Firmino akan dibantu oleh Mohamed Salah dan Sadio Mane di depan.
Kemungkinan mereka akan disokong Jordan Henderson dan Georginio Wijnaldum dari lini kedua.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini - Liverpool Vs Arsenal Live TVRI
Fabinho akan bertugas sebagai perisai pertama lini pertahanan.
Di belakang, Trent Alexandre-Arnold dan Andrew Robertson akan lebih ditugasi menyerang.
Joel Matip dan Virgil van Dijk akan jadi duet jantung pertahanan melindungi gawang yang dijaga Adrian.
Pada laga ini, Liverpool masih belum bisa menurunkan Alisson, Naby Keita, dan Nathaniel Clyne karena cedera.
Tim tamu lebih memiliki banyak pemain yang absen karena cedera termasuk Mesut Oezil.
Rob Holding, Hector Bellerin, mavropanos dan Kieran Tierney juga terpaksa masih harus absen.
Pelatih Unai Emery kemungkinan akan menurunkan trio maut sejak menit pertama.
Alexandre Lacazette akan dibantu Pierre-Emerick Aubameyang dan Nicolas Pepe di lini depan.
Dani Ceballos akan jadi pembangun serangan di lini tengah dibantu Granit Xhaka dan Matteo Guendouzi.
Baca Juga: Neymar Batal Gabung Real Madrid Gara-gara Apartemen
David Luiz kembali akan jadi andalan bersama Aisley Maitland-Niles, Papastathopoulos, dan Nacho Monreal di lini belakang.
Prediksi line-up Liverpool vs Arsenal:
Liverpool (4-3-3): 13-Adrian; 66-Trent Alexander-Arnold, 32-Joel Matip, 4-Virgil van Dijk, 26-Andrew Robertson; 3-Fabinho, 14-Jordan Henderson, 5-Georginio Wijnaldum; 10-Sadio Mane, 11-Mohamed Salah, 9-Roberto Firmino
Pelatih: Juergen Klopp
Arsenal (4-3-3): 1-Bernd Leno; 15-Ainsley Maitland-Niles, 23-David Luiz, 5-Sokratis, 18-Nacho Monreal; 8-Dani Ceballos, 29-Matteo Guendouzi, 34-Granit Xhaka; 19-Nicolas Pepe, 14-Pierre-Emerick Aubameyang; 9-Alexandre Lacazette
Pelatih: Unai Emery
Baca Juga: Liga Inggris MadLad - Selamat Datang di Pesta Kambing ala Teemu Pukki