Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, merasa pesimistis jelang bergulirnya sesi balapan MotoGP Inggris 2019.
Setelah menjalani perawatan akibat cedera, Jorge Lorenzo dipastikan akan menemani rekan satu timnya yakni Marc Marquez di sepanjang rangkaian sesi MotoGP Inggris 2019.
Rider berjulukan X-Fuera itu terpaksa menepi dan melewatkan empat seri terakhir karena cedera yang cukup serius pada bagian tulang belakangnya.
Cedera itu dia dapat saat turun pada sesi latihan bebas MotoGP Belanda 2019 yang digelar di Sirkuit Assen beberapa waktu lalu.
Kini, Jorge Lorenzo sudah kembali ke lintasan sejak hari pertama MotoGP Inggris 2019 pada Jumat (23/8/2019) dengan tunggangannya motor Honda RC213V.
Pada hari pertama MotoGP Inggris 2019 tersebut, penampilan Jorge Lorenzo masih belum cukup mumpuni untuk menghadapi kerasnya persaingan di kelas utama.
Rider berusia 32 tahun itu hanya mencatatkan waktu putaran tercepatnya yakni 2 menit 4,354 detik pada sesi latihan bebas 1 alias Free Practice 1 (FP1) MotoGP Inggris 2019 yang membuatnya berada di posisi paling buncit.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Rekor Pertemuan Greysia/Apriyani Vs Matsumoto/Nagahara Jelang Semifinal
Sementara pada sesi selanjutnya, pembalap yang identik dengan nomor 99 itu hanya mampu naik satu peringkat ke urutan ke-21 setelah berhasil mempertajam catatan waktu putarannya dengan 2 menit 2,907 detik.
Dengan kondisi yang semakin pelik jelang bergulirnya sesi balapan MotoGP Inggris 2019, Jorge Lorenzo merasa pesismis dan tak yakin akan mampu menyelesaikan balapan selama 20 putaran.
Pasalnya, setelah sesi FP2 MotoGP Inggris 2019, pembalap asal Spanyol itu merasakan sakit yang teramat pada punggungnya.
"Saya belum tahu apakah saya bisa menyelesaikan balapannya, Setelah turun pada sesi FP2 saya merasakan punggung saya jadi lebih sakit dibandingkan hari sebelumnya," kata Jorge Lorenzo, dilansir BolaSport.com dari Crash.
Baca Juga: Resmi, Dejan Antonic Mengundurkan Diri dari Madura United
Selain masih merasakan sakit pada punggungnya, masalah lain yang dialai oleh Jorge Lorenzo adalah di mana dia kehilangan sentuhannya setelah dua bulan jauh dari aktivitas balapan.
"Punggung saya belum sepenuhnya sembuh dan saya masih merasakan sakit hingga saat ini, terutama setelah sesi FP2," jelas Lorenzo.
"Saya menjadi tidak biasa dengan ini karena dua bulan saya jauh dari aktivitas motor, sedikit demi sedikit saya harus bersabar untuk bisa melewati balapan kali ini," ucap Jorge Lorenzo mengakhiri.
Baca Juga: Link Live Streaming Persebaya Vs Persija pada Pekan Ke-16 Liga 1 2019
Hasil terbaik Jorge Lorenzo bersama Repsol Honda sejauh ini adalah finis di urutan ke-11 saat turun pada seri MotoGP Prancis 2019 yang digelar di Sirkuit Le Mans.
Hingga berita ini di turunkan, Jorge Lorenzo dan para pembalap lain di kelas utama MotoGP tengah bersiap untuk menjalai sesi FP3 MotoGP Inggris 2019.
Hari ini sendiri yakni Sabtu (24/8/2019) MotoGP Inggris 2019 telah memasuki hari kedua di mana para pembalap masih mempunyai dua agenda sesi FP sebelum turun pada babak kualifikasi.
Sementara itu, sesi balapan kelas utama MotoGP Inggris 2019 baru akan bergulir pada Minggu (25/8/2019), mulai pukul 19.00 WIB.