Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barito Putera Akan Seleksi Pemain Baru Jelang Bursa Transfer Paruh Musim

By Nezatullah Wachid Dewantara - Senin, 26 Agustus 2019 | 15:45 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Barito Putera berencana menambah pemain anyar setelah meresmikan Kosuke Uchida dan Syaiful Syamsuddin.

Barito Putera saat ini dikabarkan tengah memantau pemain asal Brasil, Henrique Campos Santos.

Henrique dikabarkan telah resmi berseragam Barito Putera meski belum ada pengumuman dari pihak klub.

Akan tetapi, manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman mengatakan bahwa Henrique harus mengikuti proses seleksi terlebih dahulu.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Optimis Fisiknya Kembali Pulih Saat Balapan di Misano

"Kami ingin pemain yang akan datang diseleksi dulu," ujar Hasnuryadi dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Sebelumnya, pemain baru langsung kami kontrak tanpa seleksi."

"Saya berharap ke depan dapat diubah," ucapnya.

Hasnuryadi mengakui bahwa waktu yang ada saat ini sangatlah mepet jelang putaran kedua Liga 1 2019.

Baca Juga: Alasan Bojan Malisic Terus Semangat Bela Persib hingga Akhir

"Kami harus bisa menyelesaikannya dan secepatnya mendaftarkan pemain tersebut," kata pria 44 tahun tersebut.

Akan tetapi, kondisi Henrique bertolak belakang dengan pemain yang sudah resmi dikontrak Barito Putera, Kosuke Uchida.

Kosuke langsung disodori kontrak tanpa adanya seleksi terlebih dahulu oleh klub.

Hal ini dikarenakan, Kosuke sebelumnya pernah bermain di Liga Indonesia.

Baca Juga: Borneo FC Diisukan Datangkan Gelandang Persib Seusai Lepas Pemainnya

Tepatnya pada tahun 2017 kala membela Persela Lamongan.

Barito Putera dirasa perlu menambah amunisi jelang putaran kedua Liga 1 2019.

Sebab, mereka saat ini tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi.

Saat ini, Barito Putera berada di posisi ke-17 dengan raihan 12 poin dari 16 laga yang telah dilalui.

Baca Juga: Fabio Quartararo Tak Tahu jika Andrea Dovizioso Juga Ikut Terjatuh

Posisi tersebut didapat Barito Putera usai mereka dibantai Persipura dengan skor 0-4 pada pekan ke-16 Liga 1 2019.

Pada laga selanjutnya, Barito Putera akan bertandang ke markas Semen Padang Minggu (1/9/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P