Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Pelatih Malaysia Nilai Timnas Indonesia dalam Kondisi dan Kualitas Lebih Baik dari Sebelumnya

By Metta Rahma Melati - Rabu, 28 Agustus 2019 | 10:45 WIB
Ekspresi pemain timnas Indonesia; Zulfiandi, Dedik Setiawan, Ricky Fajrin, Stefano Lilipaly, Ri ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Pelatih Malaysia Tan Cheng Hoe bersiap untuk laga pertama melawan timnas Indonesia pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Malaysia dan Indonesia masuk dalam Grup G bersama Uni Emirat Arab, Vietnam, dan Thailand.

Tan Cheng Hoe pun menilai bahwa pertandingan pertama adalah penting. 

Laga antara timnas Malaysia melawan Indonesia akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 5 September 2019.

"Di setiap kompetisi, pertandingan pertema selalu sangat penting karena membantu memotivasi tim dan meningkatkan tingakt kepercayaan diri mereka," kata Tan Cheng Hoe, dikutip BolaSport.com dari New Straits Times.

"Dan pertandingan pertama ini memiliki arti penting tambahan. Kami akan bertandang ke Indonesia dan bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Itu tidak akan mudah," ujarmya.

Baca Juga: Update Bursa Transfer Persib - 4 Pilar Dilepas, 4 Pemain Turun Kasta, Pilar Timnas Merapat

Untuk itu Tan Cheng Hoe meminta anak asuhnya tidak emosional saat bermain melawan timnas Indonesia.

"Jadi sangat penting bagi para pemain untuk meredam tekanan di stadion dan tetap fokus pada pertandingan. Mereka tidak bisa emosional ketika bermain melawan Indonesia," ujarnya.

Peringkat Malaysia dan Indonesia di rangking FIFA sendiri tidak selisih jauh.

Malaysia ada di peringkat 159, satu tingkat di atas Indonesia. Sehingga kedua tim dinilai tidak memiliki banyak perbedaan.

Pertemuan sebelumnya antara Malaysia dan Indonesia juga tidak menunjukkan bahwa salah satunya lebih unggul.

Baca Juga: Teco Teringat Kenangan Dengan Mantan Jelang Hadapi Borneo FC

FA MALAYSIA
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, mengacungkan jari saat melihat bagan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia yang diisi Indonesia, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Uni Emirat Arab.

Masih melansir dari laman yang sama, Malaysia memenangkan 36, 7 persen pertemuan dengan Indonesia. Sedangkan Indonesia mencatat 43,3 persen kemenangan dalam 90 pertandingan sejak 1957.

Tan Cheng Hoe pun telah memetakan komposisi pemain timnas Indonesia, di mana diperkuat oleh sejumlah pemain naturalisasi.

Saat ini pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy memanggil enam pemain naturalisasi ke pemusatan latihan jelang melawan Malaysia.

Keenam pemain itu ialah Otavio Dutra, Victor Igbonefo, Stafeno Liliplay, Greg Nwokolo, Beto Goncalves, dan Osas Saha.

Hal itu membuat Tan Cheng Hoe menilai bahwa ini kali ini lebih serius dalam persiapan.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Indosiar Persija Vs PSM, Hari Ini Laga Tunda Pekan Ketujuh

Tan Cheng Hoe menilai dengan tambahan sejumlah pemain naturalisasi membuat kondisi dan kualitas timnas Indonesia jauh lebih baik.

"Jika kita melihat sejarah pertandingan antara Indonesia dan Malaysia, saya pikir hasilnya cukup seimbang. Tidak ada keuntungan bagi kedua tim. Kita bisa melihat sekarang Indonesia lebih serius dengan persiapan mereka terutama mengingat mereka telah menambah lima hingga enam pemain yang dinaturalisasi," kata Cheng Hoe.

"Jadi jika kita menilai, Indonesia pasti dalam kondisi dan kualitas yang lebih baik daripada yang kita lihat sebelumnya," ujarnya.

Timnas Malaysia sendiri memanggil pemain naturalisasi mereka, Mahamadou Sumareh untuk pemusatan latihan jelang melawan Indonesia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inilah tim terbaik pekan ke-16 Liga 1 2019, ada pemain idolamu? #liga12019 #BanggaSepakBolaKita

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P