Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus menyatakan dua pemain asing anyar Persija Jakarta bakal tiba di Indonesia pada Jumat (30/8/2019).
Dua pemain asing Persija Jakarta bakal dimainkan oleh Julio Banuelos pada putaran kedua Liga 1 2019.
Ferry menjelaskan jika kedua pemain sudah mendapat kontrak langsung dari manajemen Persija Jakarta.
"Pemain asing baru kita itu nanti hari Jumat sudah datang. Dua yang datang dan mereka sudah final, kontrak juga sudah," ucap Ferry Paulus seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jakarta.
"Sekarang lagi menunggu ITC-nya, yang satunya lagi sudah kita kirimkan tiketnya dan sudah ada. Mereka datang di hari Jumat, sore dan malam," tambahnya.
Baca Juga: Bos Ducati: Tanpa Marquez, Dovizioso Akan Menjadi Juara Dunia
Kedua pemain asing adalah pengganti Bruno Matos dan Steven Paulle yang dicoret di akhir putaran pertama Liga 1 2019.
Sebelumnya, Ferry Paulus telah lebih dulu memberikan kisi-kisi dua pemain asing yang bakal direkrut Persija Jakarta pada putaran kedua Liga 1 2019.
Ia menyebut jika kedua pemain ini merupakan jebolan LaLiga atau kompetisi tertinggi di Spanyol.
Pemain yang dimaksud saat ini masih terikat kontrak dan klub pemiliknya sehingga Persija Jakarta harus menebusnya dengan biaya transfer untuk mendapatkan jasanya.
"Pernah di La Liga, dia pernah main enam musim di La Liga. Bukan India, sekarang masih main di Eropa," kata Ferry Paulus, pada pertengahan Agustus silam.
"Langsung kontrak, karena pemain yang kami rekrut pernah main di La Liga," tambahnya.
Baca Juga: Terungkap, Hari Pertama Mohamed Salah di Basel Sangat Buruk
Calon pemain asing Persija tersebut merupakan rekomendasi langsung dari pelatih Julio Banuelos.
"Ada yang dari Spanyol dan Brasil, mereka rekomendasi coach (Julio Banuelos). Jadi, bukan pemain Ceres-Negros (Manuel Herrera Lopes & Bienvenido Maranon)," kata pria asal Manado tersebut.
Ferry berharap nantinya kedua pemain asing akan menjadi pilar utama Macan Kemayoran yang dapat mendongkrak posisi tim di klasemen Liga 1 2019.
Persija Ditahan PSM Makassar
Persija Jakarta kontra PSM Makassar selesai tanpa pemenang pada laga tunda pekan ketujuh Liga 1 2019, Rabu (28/8/2019) sore.
Laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno itu berakhir dengan skor 0-0.
Sebenarnya kedua tim memainkan tempo cepat dalam mmebongkar pertahanan lawan, namun keduanya tak maksimal dalam urusan penyelesaian akhir.
Laga juga berjalan cukup keras karena lahir total 9 kartu kunig yang diperoleh pemain dari kedua tim.
Hasil ini membuat Persija tertahan di peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2019.
Baca Juga: Malaysia Punya Antisipasi untuk Hadapi Tekanan Suporter Indonesia
Tim berjulukan Macan Kemayoran itu mengoleksi 14 poin dari 13 pertandingan Liga 1 2019.
Masih ada tiga pertandingan tunda yang bisa digunakan Persija untuk terus naik di papan klasemen sementara.
Pada pekan ke-17, Persija akan menghadapi tim yang berada satu tingkat di bawahnya, Perseru Badak Lampung FC pada Minggu (1/9/2019).