Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Liverpool, Jordan Henderson, dinilai telah melaksanakan tanggung jawabnya di klub dan telah setara dengan mantan kapten legendaris tim yakni Steven Gerrard.
Hal itu merupakan pendapat eks pemain Liverpool, Fabio Aurelio, yang pernah enam tahun bermain bersama Jordan Henderson pada musim 2006-2012 di Liga Inggris.
Jordan Henderson diboyong Liverpool pada 2011 setelah ditebus dari Sunderland senilai 20 juta pound (sekitar Rp 348 miliar).
Jordan Henderson tiba di Liverpool sewaktu dirinya masih berusia 20 tahun.
Baca Juga: Orang Nomor 1 di Juventus Tolak Rencana Pertukaran Dybala-Icardi
Pembelian Henderson merupakan pembelian perdana pelatih Kenny Dalglish yang menjadi pelatih The Reds untuk kedua kalinya.
Kedatangan Henderson ke Stadion Anfield sempat mengundang keraguan sebagian besar pendukung Liverpool.
Mereka menilai The Reds terlalu berlebihan untuk mendatangkan seorang pemain muda yang minim pengalaman di lini tengah untuk klub sekelas Liverpool.
Puncak keraguan pendukung klub adalah sewaktu Henderson mendapat kepercayaan menjadi kapten baru Liverpool selepas Steven Gerrard meninggalkan klub pada 2015 silam.
Baca Juga: Bek Juventus Sudah Dikejar, AS Roma Kembali Incar Lovren
Pada akhirnya waktu yang menjawab, Henderson kini mampu membawa Liverpool meraih dua gelar prestisius di kompetisi antarklub Eropa.
Pemain asal Inggris itu menjadi kapten dalam membawa Liverpool meraih gelar Liga Champions 2018-2019 dan trofi Piala Super Eropa 2019.
Berkat kesuksesannya tersebut, mantan rekannya, Fabio Aurelio, meyakini Henderson telah memenuhi panggilannya sebagai kapten dan menjelma menjadi Steven Gerrard baru.
"Henderson telah memenuhi harapan semua orang di klub," kata Aurelio dikutip BolaSport.com dari Metro.
Baca Juga: Paul Pogba Dapat Ancaman untuk Segera Tinggalkan Manchester United
"Saya masih ingat sewaktu ia datang ke Liverpool, saya berpikir bahwa ia kelak bakal menggantikan Steven Gerrard di masa depan.
"Dia telah melakukan tugasnya sebagai kapten dan menyelesaikan apa yang diharapkan semua orang darinya.
"Dia punya banyak hal untuk dilakukan, saya yakin akan kepemimpinannya," tutup bek kiri asal Brasil itu menambahkan.