Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Makassar Vs Persela, Tamu Punya Hasrat Amankan Kemenangan

By Bayu Chandra - Minggu, 1 September 2019 | 12:00 WIB
Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar. (KOMPAS.COM/HAMZAH ARFAH)

BOLASPORT.COM - Persela Lamongan akan menghadapi PSM Makassar pada pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, Minggu (1/9/2019).

Bermain sebagai tim tamu tidak membuat Persela Lamongan merasa takut dalam upaya meraih poin di markas PSM Makassar.

Meski PSM Makassar tampil di hadapan pendukung setianya, The Macz Man dan Red Gank, tetapi tidak membuat Persela Lamongan merasa gentar.

Sebaliknya, tim asal Lamongan tersebut siap berupaya memenangi laga melawan PSM Makassar demi memperbaiki posisi lebih baik pada klasemen sementara Liga 1 2019.

Baca Juga: PSM Makassar Vs Persela, Misi Tuan Rumah Amankan Rekor Kandang

Ya, tim asuhan Nilmaizar itu menempati posisi ke-14 klasemen sementara dengan raihan 15 poin.

Mereka memiliki perbedaan peringkat yang jauh dengan PSM Makassar.

Sebab, tuan rumah yang berjulukan Juku Eja itu berada pada peringkat kedelapan klasemen sementara Liga 1 2019.

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Minggu (1/9/2019), Persela Lamongan hanya datang dengan 18 pemain, satu pemain kunci, Mohammad Zainuri harus absen.

Nilmaizar memastikan semua pemain siap tempur menghadapi PSM Makassar pada laga hari ini yang merupakan pertandingan terakhir bagi Persela pada putaran pertama.

Dia juga mendapat kabar jika salah satu pemainnya, Mawouna Amevor telah pulih dari cedera sehingga menjadi keuntungan bagi Persela.

Baca Juga: Nilmaizar Beberkan Kunci Persela Lamongan Bungkam Tira-Persikabo

"Semua pemain dalam kondisi baik," kata Nilmaizar.

"Mudah-mudahan pada pertandingan hari ini, Persela Lamongan bisa menampilkan permainan terbaik dan mendapat hasil maksimal," katanya.

Pada laga sebelumnya, Persela Lamongan tampil fantastis saat mereka berhasil menang dengan skor besar 6-1 atas tim papan atas Tira-Persikabo.

Namun, Nilmaizar meminta pemain tidak lengah dan tetap berusaha fokus dalam upaya memenangi laga melawan PSM di Makassar.

"Semoga hasil kemarin lawan PS Tira-Persikabo tidak membuat pemain sombong, karena laga pada laga away dan home itu berbeda," ucap Nilmaizar.

"Kami semua pemain dan pelatih bertekad untuk meraih kemenangan di markas PSM Makassar," ujarnya.

Baca Juga: Pasca-dikalahkan Persebaya, Bhayangkara FC Resmi Kontrak Pelatih Baru

Baca Juga: Eks Pilar Juventus yang Sempat Main bagi Klub Liga 1 Ini Nganggur Lagi

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022, Vietnam Panggil Pemain Klub Liga Belgia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P