Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Charles Leclerc sukses memenangi balapan seri ke-13 Formula 1 GP Belgia 2019 di Sirkuit Spa-Francorchamps, Minggu (1/9/2019).
Podium teratas seri balap Formula 1 (F1) GP Belgia 2019 dimenangi oleh Charles Leclerc. Ini menjadi kemenangan pertama Leclerc sepanjang kariernya di F1.
Adapun bagi Ferrari, kemenangan yang diraih pembalap mudanya itu membuat mereka memutus puasa kemenangan yang berlangsung sepanjang musim ini.
Sementara posisi kedua dan ketiga secara berturut-turut diisi oleh duo Mercedes, yaitu Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas.
Baca Juga: Syoknya Hamilton Saat Tak Sengaja Melihat Langsung Insiden Maut Balapan F2
Jalannya Balapan
Pole sitter Charles Leclerc start dengan mulus. Dia berhasil memimpin diikuti Sebastian Vettel yang sukses merebut kembali posisinya meski sempat keluar trek di tikungan 1.
Nasib sial didapat pembalap tuan rumah, Max Verstappen. Tampil di tanah kelahirannya, Verstappen gagal finis (DNF) karena menabrak dinding.
Mobil Verstappen mengalami masalah setelah ban depan kirinya rusak disenggol pembalap lain saat menaiki tanjakan Raidillon.
Karena banyaknya pembalap yang bertubrukan di tikungan 1, bendera kuning dikibarkan. Safety car pun masuk ke lintasan sampai lap keempat.
LAP 1/44 - SAFETY CAR
Several collisions through Turn 1
Max Verstappen ends up in the barriers and his race is over on the opening lap
The Dutchman is out of the car and is fine#F1 #BelgianGP ???????? pic.twitter.com/7jdB7zlOQh
— Formula 1 (@F1) September 1, 2019
Baca Juga: Soal Tanding Ulang Lawan McGregor, Khabib Nurmagomedov: Dia Siapa?
Balapan kembali dilanjutkan. Duo Ferrari, Leclerc dan Vettel, masih memimpin diikuti dua pembalap Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas.
Vettel menjadi pembalap pertama yang masuk ke pit stop. Dia mengganti ban dari kompon lunak (soft) ke medium pada lap ke-16.
Pembalap Jerman itu keluar dari pitlane di posisi lima. Hamilton pun naik ke posisi dua, namun gap empat detik dari Leclerc menyulitkan asanya untuk melakukan manuver.
Leclerc menyusul melakukan pergantian ban pada lap ke-21. Hamilton masuk dua lap kemudian (23), diikuti Bottas pada lap berikutnya.
Baca Juga: Valentino Rossi Minta Yamaha Maskimalkan Keunggulan Mesin Inline-4
Selepas rombongan pembalap terdepan melakukan pergantian ban, urutan pembalap tidak banyak berubah. Kecuali Vettel, yang giliran memimpin di depan Leclerc.
Namun begitu kesempatan Vettel untuk memimpin tidak bertahan lama. Pada lap ke-27, dia membiarkan Leclerc lewat seperti perintah yang didapatnya dari tim.
Beralih ke belakang, Hamilton secara perlahan mulai memangkas gap dengan Vettel di depannya. Gap kurang dari sedetik membuatnya punya peluang untuk memakai DRS.
Usaha pertama Hamilton untuk menyusul Vettel terjadi pada lap ke-31. Vettel berhasil bertahan memang, tetapi lap berikutnya dia harus rela turun ke posisi ketiga.
LAP 32/44
Hamilton has a look, but Vettel closes the door
But moments later Hamilton goes again - and this time he does take P2#F1 #BelgianGP ???????? pic.twitter.com/PMG7YbW1D4
— Formula 1 (@F1) September 1, 2019
Baca Juga: Jadwal F1 2020 - Mercedes Tak Punya Rumah, Vietnam Ramaikan Asia
Namun begitu, usaha Vettel "menghalang-halangi" Hamilton secara tidak langsung memberi kesempatan bagi Leclerc untuk menjauh.
Saat sang juara bertahan merebut posisi kedua, jaraknya dengan Leclerc cukup lebar, yaitu enam detik.
Ketika balapan tersisa dua putaran, jarak dengan Leclerc tersebut berhasil dipangkas Hamilton menjadi dua detik saja.
Sayangnya, usaha Hamilton memburu Leclerc tidak cukup hingga balapan sepanjang 44 putaran itu berakhir. Dia pun harus puas finis di posisi kedua.
Berikut Hasil Balapan Formula 1 GP Belgia 2019:
Pos | Pembalap | Waktu |
---|---|---|
1 | 1:23:45.710 | |
2 | +0.981 | |
3 | +12.585 | |
4 | +26.422 | |
5 | +81.325 | |
6 | +84.448 | |
7 | +89.657 | |
8 | +106.639 | |
9 | +109.168 | |
10 | +109.838 | |
11 | DNF | |
12 | +1 lap | |
13 | +1 lap | |
14 | +1 lap | |
15 | +1 lap | |
16 | + 1 lap | |
17 | +1 lap | |
18 | DNF | |
NC | DNF | |
NC | DNF | |
View this post on InstagramRivalitas yang sehat seperti ini perlu di contoh. . #messi #cristianoronaldo #gridnetwork
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on