Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sirkuit Monza Dipastikan Bakal Menggelar Balapan F1 Hingga 2024

By Agustinus Rosario - Kamis, 5 September 2019 | 15:25 WIB
Kondisi Sirkuit Monza, Italia, saat menggelar F1 GP Italia tahun lalu (TWITTER.COM/ITALIANAIRFORCE)

BOLASPORT.COM - Sirkuit Monza dipastikan akan menjadi tuan rumah seri balap Formula 1 (F1) GP Italia hingga musim 2024 setelah tercapai kesepakatan kontrak antara Automobile Club d'Italia dengan pihak penyelenggara F1.

Kabar gembira ini diumumkan bertepatan dengan perayaan 90 tahun berdirinya Ferrari yang digelar di kota Milan, Italia, Rabu (4/9/2019) waktu setempat.

Adapun sirkuit yang berlokasi di utara kota Milan ini merupakan salah satu sirkuit tertua di dunia dan telah digunakan untuk menggelar balap mobil sejak tahun 1923.

Sebelumnya, masa depan Sirkuit Monza kurang begitu jelas mengingat kontraknya dengan F1 akan berakhir pada akhir musim ini.

GP Italia memang masih dimasukkan ke dalam kalender musim 2020 yang dirilis oleh F1 beberapa waktu yang lalu.

Namun, dengan pembaharuan kesepakatan selama lima musim yang diumumkan kemarin, teka-teki mengenai masa depan balapan F1 di Sirkuit Monza akhirnya terjawab.

Dikutip Bolasport.com dari Speed Week, CEO F1, Chase Carey, mengaku bahagia dengan kesepakatan ini.

Baca Juga: Tak Kalah dari KKN Desa Penari, Ini 3 Kisah Mistis Pemain Top Dunia

"Saya sangat berbahagia karena kami telah mencapai kesepakatan dengan ACI untuk menyelenggarakan balapan hingga setidaknya musim 2024," ujar Carey.