Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kedudukan pun berubah menjadi 3-1 untuk keunggulan pasangan tuan rumah.
Tontowi/Winny berusaha mengejar dan akhirnya menyamakan skor menjadi 3-3.
Akan tetapi, lagi-lagi Lee/Yang mampu tampil dominan dan terus menambah poin untuk unggul 11-8 saat gim kesatu mencapai interval.
Permainan Tontowi/Winny semakin kedodoran selepas jeda.
Mereka kesulitan mengimbangi permainan Lee/Yang dan sempat tertinggal jauh 11-19.
Meski masih bisa menambah dua poin lagi, tetapi laju Lee/Yang untuk menang sudah tidak bisa dihalang.
Tontowi/Winny pun kalah dengan skor yang cukup telak bermargin 8 poin.
Baca Juga: US Open 2019 - Rafael Nadal Langkahkan Kaki ke Babak Semifinal
Pada gim kedua, Tontowi/Winny mampu memperbaiki permainan mereka.
Pasangan berperingkat ke-22 dunia ini sempat unggul 2-0 sebelum kembali disamakan oleh Lee/Yang.