Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Chinese Taipei Open 2019 - Dikalahkan Wakil Malaysia, Wahyu/Ade Tersisih

By Agung Kurniawan - Kamis, 5 September 2019 | 16:34 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso saat menjalani laga melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) pada babak kesatu Malaysia Open 2019 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (2/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Kiprah pasangan ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, pada turnamen Chinese Taipei Open 2019 terhenti pada babak kedua.

Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso gagal melangkah jauh setelah dikalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Woi Yik, 17-21, 15-21, di Taipei Arena, Taipei, Taiwan, Kamis (5/9/2019).

Dengan hasil tersebut, Wahyu/Ade menjadi pasangan ganda putra Indonesia pertama yang menelan kekalahan pada babak kedua Chinese Taipei Open 2019.

Indonesia masih punya dua wakil ganda putra lagi untuk meraih gelar juara pada turnamen BWF World Tour Super 300 ini.

Mereka adalah pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra.

Jalannya Pertandingan

Kedua ganda putra saling berbagi poin sebanyak lima kali pada paruh awal gim pertama.

Namun, tiga poin beruntun yang dipetik Chia/Soh membawa mereka lepas dari tekanan Wahyu/Ade dan unggul 10-6.

Wahyu/Ade lalu membalas dengan memetik tiga poin secara beruntun juga.