Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Neymar kembali menjadi andalan saat timnas Brasil bertemu Kolombia pada pertandingan persahabatan.
Laga yang digelar di Hard Rock Stadium, Amerika Serikat, Sabtu (7/9/2019) itu berakhir dengan skor imbang 2-2.
Neymar yang telah sembuh dari cedera panjang kembali tampil membela Brasil.
Hasilnya cukup memuaskan, pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu mencetak gol penyeimbang untuk Brasil.
Baca Juga: Egy Maulana Vikri Bawa Lechia Gdansk II Menang Tandang
Neymar juga berperan dalam gol pertama Brasil yang dicetak Casemiro.
Meski begitu tampilnya Neymar di tim utama Brasil, membuat titisannya gagal melakukan debut.
Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming UFC 242: Khabib Nurmagomedov vs Dustin Poirier, Dini Hari Nanti
Pemain yang dimaksud sebagai titisan Neymar adalah Vinicius Jr.
Vinicius Jr akhirnya dipanggil masuk ke timnas senior Brasil, pada laga persahabatan melawan Kolombia.
Ketika akan dibeli Real Madrid, Vinicius sempat membuat heboh.
Pasalnya pemain berusia 19 tahun itu dijuluki sebagai Neymar Baru.
Baca Juga: Kisah Neymar Baru Real Madrid, Tak Punya Uang untuk Sekolah Sepak Bola
Kemampuan olah bola dan skillnya di lapangan membuat julukan Neymar Baru disematkan kepadanya.
Namun, Vinicius belum bisa mencatatkan penampilan resmi di timnas Brasil.
Dilansir BolaSport.com dari AS, pelatih timnas Brasil, Tite, memberikan keterangan.
"Rencananya Neymar tidak bermain selama 90 menit, dia kembali setelah tiga bulan, dan saya sempat berencana menariknya keluar pada babak kedua, tetapi dia semakin baik secara teknik dan fisik," ujar Tite.
Baca Juga: Tim Amerika Latin Tak Takut Liverpool di Piala Dunia Antarklub
"Vinicius siap bermain, dia akan mendapatkan kesempatannya," ujar Tite menambahkan.
Pemain Real Madrid itu bisa mendapatkan kesempatan pada laga persahabatan selanjutnya.
Brasil akan berhadpan dengan Peru, pada pertandingan uji coba yang akan digelar Rabu (11/9/2019).