Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beginilah Pendapat Legenda MotoGP soal Penampilan Marc Marquez

By Agustinus Rosario - Senin, 9 September 2019 | 06:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berpose di podium setelah finis kedua pada balapan MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (25/8/2019). (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Legenda MotoGP, Giacomo Agostini, meyakini bahwa Marc Marquez (Repsol Honda) adalah salah satu pembalap terbaik sepanjang masa.

Di dunia balap motor, reputasi Marc Marquez tidak perlu diragukan lagi.

Pembalap berjuluk The Baby Alien ini mampu memenangi 5 gelar juara dunia MotoGP dalam 6 musim terakhir, yang menjadikannya salah satu pembalap tersukses sepanjang sejarah.

Bahkan, Marquez berpeluang besar menambah gelar pada musim ini, mengingat dirinya saat ini bertengger di puncak klasemen dengan keunggulan 78 poin dari Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati).

Dominasi Marc Marquez pada Kejuaraan Dunia MotoGP dalam beberapa musim terakhir ini turut mengundang komentar dari banyak kalangan.

Terakhir, peraih 15 gelar juara dunia balap motor kelas utama, Giacomo Agostini, turut angkat bicara soal penampilan The Baby Alien.

Dikutip Bolasport.com dari Paddock-GP, Agostini memberikan pujian setinggi langit untuk pembalap asal Spanyol tersebut.

"Sulit untuk bisa mengejar Marquez," ujar pria yang kini berusia 77 tahun tersebut.

"Anda dapat mengalahkannya sekali atau dua kali, namun dia akan tetap menang."

"Dari 20 balapan, dia mungkin bisa memenangi 10 di antaranya, sementara pembalap lain mungkin hanya mampu memenangi dua balapan."

"Dia memiliki bakat yang luar biasa di umur yang masih sangat muda."

"Bagi saya, dia adalah salah satu yang terhebat sepanjang masa," kata Agostini menyanjung Marquez.

Baca Juga: Kelelahan, Timnas Indonesia Hanya Berlatih Ringan Jelang Vs Thailand

Performa Marquez musim ini memang sulit ditandingi oleh rider lain.

The Baby Alien telah mengoleksi 6 kemenangan dari 12 seri yang sudah dilakoni.

Tak cukup sampai di situ, Marquez juga selalu meraih posisi runner up jika dirinya gagal memenangi lomba.

Satu-satunya kegagalan Marquez meraih podium pada musim ini adalah pada MotoGP Americas, ketika dirinya terjatuh dan tidak dapat menyelesaikan balapan.

Atas capaian impresif ini, Marquez dijagokan mampu mneyegel gelar juara dunia sebelum kompetisi MotoGP musim ini berakhir.

Agostini juga mengomentari peluang Marquez pada seri ke-13 yang akan digelar di Sirkuit Misano, San Marino pada pekan depan.

"Itu (MotoGP San Marino) akan sangat hebat. Akan ada persaingan yang ketat, dan para pembalap Italia berpeluang untuk menang," ujar Agostini.

"Namun pembalap Spanyol ini (Marquez) akan 'mengganggu'."

"Bagaimana pun, balapan nanti akan menjadi pertunjukan yang sangat menarik," katanya menambahkan.

Baca Juga: Gelandang Leicester City Bicara Peluang Hengkang ke Manchester United

Rangkaian MotoGP San Marino rencananya akan dihelat pada 13-15 September 2019 mendatang.

Sirkuit Misano akan menjadi saksi persaingan para rider MotoGP dalam melakoni seri ke-13 musim ini.

Seperti biasa, MotoGP San Marino 2019 akan diawali dengan menggelar dua sesi latihan pada hari pertama, Jumat (13/9/2019).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siap saingi tim-tim Inggris, Juventus ingin datangkan Kai Havertz yang kini membela Bayer Leverkusen. #BursaTransfer #KaiHavertz #Juventus

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P