Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Timnas Thailand Bandingkan Suporter Indonesia dan Malaysia

By Taufan Bara Mukti - Senin, 9 September 2019 | 15:01 WIB
Aksi suporter Timnas Indonesia saat melawan Timnas Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019). (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Thailand, Tanaboon Kesarat, menyoroti suporter di Indonesia dan Malaysia.

Timnas Thailand akan bertandang ke markas timnas Indonesia pada matchday kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9/2019).

Setelah gagal meraih hasil imbang pada matchday pertama melawan Vietnam, Thailand bertekad bangkit saat bertandang ke Indonesia.

Akan tetapi, Indonesia bukan lawan yang mudah dikalahkan, apalagi bermain di depan puluhan ribu suporter yang memadati SUGBK.

Baca Juga: Timnas Indonesia Diuntungkan, Pelatih Thailand Sedang Dalam Tekanan

Fanatisme suporter dan atmosfer panas ketika bertandang ke Indonesia diakui oleh gelandang Thailand, Tanaboon Kesarat.

Gelandang 25 tahun itu menilai fans di Indonesia sangat fanatik dalam memberikan dukungan.

Pemain Thai Port FC itu juga membandingkan suporter di Indonesia dan Malaysia yang menurutnya terdapat perbedaan.

"Secara pribadi, saya pernah ke Indonesia dan merasakan atmosfer para suporter yang agresif di sini. Ketika kami datang ke lapangan, sudah ada suporter yang meunggu dan mencoba mengintimidasi kami," ujar Tanaboon dilansir BolaSport.com dari laman FA Thailand.