Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Yakin Bakal Hadapi Pertarungan Sengit di Misano

By Agustinus Rosario - Rabu, 11 September 2019 | 06:00 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada tes resmi MotoGP 2019 di Sirkuit Misano, San Marino, Jumat (30/8/2019) (twitter.com/box_repsol)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengantisipasi perlawanan sengit yang akan ditunjukkan oleh para rivalnya pada MotoGP San Marino 2019.

MotoGP 2019 akan berlanjut dengan menyelenggarakan seri ke-13 di Sirkuit Misano, San Marino pada akhir pekan ini.

Pada seri tersebut, Marc Marquez berambisi untuk kembali meraih kemenangan setelah dalam dua kesempatan terakhir dirinya gagal.

Marquez harus puas dengan "hanya" menjadi runner-up pada MotoGP Austria dan MotoGP Inggris.

Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) merupakan dua pembalap yang berhasil mencuri kemenangan dari The Baby Alien dalam dua race terakhir.

Marquez pun yakin bahwa para rivalnya akan tetap memberi perlawanan sengit kala di Sirkuit Misano besok Minggu (15/9/2019).

Pembalap asal Spanyol ini untuk sementara masih kokoh di puncak klasemen pembalap MotoGP.

Dirinya telah mengoleksi 250 poin dari 12 seri, yang membuatnya unggul 78 poin dari Dovizioso yang menghuni posisi 2.

Baca Juga: Gagal ke Persela, Mauricio Leal Jajak Peruntungan di Semen Padang