Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Suporter timnas Indonesia melakukan aksi walk-out setelah timnas Thailand mencetak gol ketiga pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Laga Kualifikasi Piala Dunia 2020 zona Asia ini terselenggara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2019).
Timnas Indonesia kebobolan tiga gol pada menit ke-73 via brace wonderkid timnas Thailand, Supachok Sarachart.
Sebelumnya, Supachok Sarachart sudah membuka keran golnya pada menit ke-55.
Kemudian 10 menit berselang, Theerathon Bunmathan menggandakan keunggulan timnya via sepakan 12 pas.
Kekecewaan suporter timnas Indonesia memuncak setelah gol ketiga yang dicetak Supachok Sarachart dan membuat timnas Thailand unggul 3-0.
Baca Juga: Diwarnai Gol Penalti, Timnas Indonesia Dipermalukan Thailand di SUGBK
Beberapa suporter timnas Indonesia kemudian langsung bergegas pergi meninggalkan stadion.
Tak hanya itu, suara sorakan pun kompak dilantangkan suporter kala pemain timnas Indonesia menguasai bola.
Suara sorakan paling keras terdengar kala sang kiper Andritany Ardhiyasa melakukan pelanggaran yang berbuah tendangan penalti buat Elephants War.
Hingga akhir laga, skor 3-0 bertahan untuk keunggulan timnas Thailand atas timnas Indonesia.
Baca Juga: Marcus Rashford Bisa Bernasib Tragis Seperti Penyerang Gagal Arsenal
Berikut video sorakan suporter untuk Andritany saat mengambil tendangan gawang.
Boo dari suporter sendiri saat Andritany mengambil goal kick
— Firzie A. Idris (@firzieidris) September 10, 2019
Pasca-laga ada terdengar juga teriakan "Simon Out" yang menggema dari seisi stadion.
Para suporter menuntut pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy untuk mundur dari posisi pelatih usai laga kontra Thailand.
Berikut video teriakan "Simon Out" dari para suporter yang memenuhi Stadion Utama Gelora Bung Karno
"Simon Out" dari sedikit pengunjung yang ada di GBK hari ini setelah laga usai.
A truly sad ending for us in this 2 World Cup Qualifiers. pic.twitter.com/mpffBRRfVw
— Firzie A. Idris (@firzieidris) September 10, 2019