Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Kapok Gagal, Man United Bakal Kembali Datang Tawar Paulo Dybala

By Henrikus Ezra Rahardi - Rabu, 11 September 2019 | 18:45 WIB
Striker Juventus, Paulo Dybala, merayakan golnya ke gawang Triestina dalam laga eksibisi pada Minggu (18/8/2019) di Stadion Nereo Rocco, Trieste. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BOLASPORT.COM - Manchester United dikabarkan kembali menawar penyerang Juventus, Paulo Dybala, Januari 2020, usai gagal mendatangkan sang pemain pada musim panas 2019.

Manchester United sempat melakukan pembicaraan untuk mendatangkan penyerang Juventus, Paulo Dybala pada musim panas 2019.

Akan tetapi, negosiasi kemudian mandek usai tak ada kesepakatan soal gaji dan hak cipta Dybala.

Di sisi lain, Juventus tengah dikabarkan untuk menjual Dybala.

Keinginan Juventus tersebut kemudian ditanggapi oleh Manchester United, yang ingin menawar kembali sang pemain pada Januari 2020.

 Baca Juga: Jelang Pekan Kelima Liga Inggris, Pep Putar Otak Pilih Pemain Man City

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, United bakal menggelontorkan dana besar guna menggaet Dybala.

Meskipun demikian, tawaran baru untuk Dybala bakal bergantung pada minat United untuk mendatangkan gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen.

Gelandang timnas Denmark tersebut masuk dalam radar Manchester United, lantaran kontraknya bersama Spurs bakal habis pada musim panas 2020.

Eriksen bisa saja membicarakan kontrak baru pada Januari nanti.

Baca Juga: Harga Mahal yang Harus Dibayar Eks Liverpool Usai Tantang Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekornya

Akan tetapi, United akan mengambil kesempatan untuk menggaet sang pemain pada bursa transfer tengah musim tersebut.

Di lain pihak, Tottenham Hotspur, tak ingin kehilangan Eriksen tanpa mendapatkan uang.

Klub berjuluk The Lilywhites tersebut tak akan mendapatkan apapun, bila gagal meyakinkan Eriksen untuk mendapat kontrak baru.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Borussia Dortmund mengungkapkan bahwa Jadon Sancho ternyata sempat masuk dalam buruan utama Manchester United. . Namun selain klub mempertahankan, pemain berusia 19 tahun itu enggan merumput di Old Trafford. . "Konsultan mengatakan bahwa klub tidak peduli berapa banyak uang yang mereka tawarkan. Kami tidak akan membiarkannya pergi musim panas ini. Sancho juga tidak mengambil kesempatan itu," ucap Michael Zorc, Direktur Olahraga Borussia Dortmund. . #borussiadortmund #manchesterunited #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P