Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Pemain Ternama Persib Tak Diboyong ke Kandang Tira Persikabo

By Metta Rahma Melati - Jumat, 13 September 2019 | 17:30 WIB
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak oleh Erwin Ramdani saat laga melawan PSS Sleman pada pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (30/8/2019). (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Dua pemain ternama milik Persib Bandung tak diboyong ke markas Tira Persikabo.

Persib Bandung akan bertandang ke markas Tira Persikabo di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (14/9/2019).

Tim besutan Robert Rene Alberts itu membawa sebagian besar pemain ke Bogor.

Dua gelandang muda yang baru kembali dari timnas pun turut dibawa, Febri Hariyadi dan Beckham Putra.

Baca Juga: Semen Padang Bermain Imbang Melawan PSS Sleman di Babak Pertama

Akan tetapi dua, pemain ternama Persib tidak dibawa, ia adalah Fabiano Beltrame dan Gian Zola.

"Yang tidak dibawa hanya Fabiano (Beltrame) dan Gian Zola. Khusus untuk Zola, dia tidak diboyong karena masih ada agenda di pendidikan Kepolisian," kata pelatih fisik Persib Yaya Sunarya, Jumat 13 September 2019, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.

Untuk Fabiano Beltrame memang belum bisa bermain untuk Persib lantaran proses naturalisasinya yang belum juga selesai.

Persib sendiri telah mendaftarkan empat slot pemain asing untuk Ezechiel, Omid Nazari, Kevin van Kipperluis, dan Nick Kuipers.

Baca Juga: Ezra Walian Belum Bisa Debut Liga 1, 3 Pemain Beken PSM Absen Saat Lawan Perseru Badak Lampung

Tribun Jabar/Ferdyan Adhy Nugraha
Pemain baru Persib Bandung, Fabiano Beltrame saat mengikuti sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api ( GBLA), Minggu (24/3/2019).

Yaya Sunarya pun menjelaskan alasan Robert Rene Alberts membawa sebagian besar pemain ke Bogor.

"Karena ini ke Bogor kan jaraknya cukup dekat. Semua pemain bisa berlatih bersama dan bisa mendukung pemain yang bertanding besok. Kami harus lebih bersatu lagi," ujanya.

Penyerang Ezechiel yang baru saja menuntaskan agenda timnas Chad akan langsung bersama tim Bogor.

Sementara itu di tim lawan, pelatih Tira Persikabo mewaspadai pemain baru Persib.

"Dan kami tahu, di putaran kedua ini banyak memberikan warna berbeda dengan hadirnya pemain-pemain baru mereka," ujar Rahmad Darmawan.

"Kami sudah sama-sama melihat bagaimana kualitas mereka memang sangat baik pada pertandingan melawan PSS Sleman. Itu yang harus diwaspadai oleh kami,” katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Nilai pasar pemain muda Barcelona Ansu Fati langsung melonjak drastis setelah sukses mencetak gol debutnya. . #ansufati #barcelona #lionelmessi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P